Default Avatar

Written By

Rudi Patria

Mau jadi bekerja di bidang Teknologi? Berikut Rekomendasi Universitas Dengan Program Studi Ilmu Komputer 2022

2022-04-10

ilmukomputer.jpg

Credit: pexels.com

Daftar isi

    Apa itu Program Studi Ilmu Komputer

    Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat seperti saat ini, maka nggak heran jika program studi ilmu komputer menjadi salah satu program studi favorit bagi pelajar di jenjang pendidikan tinggi. Secara umum, program studi ilmu komputer adalah program studi yang mempelajari mengenai ilmu teoritis dan aplikasi praktis komputasi perangkat keras dan perangkat lunak yang berfokus pada ilmu sains dan komputer. Selain itu, prospek pekerjaan lulusan program studi ilmu komputer pun semakin luas karena perkembangan teknologi digital yang semakin mendominasi kehidupan sehari-hari.

    Baca juga: Tergiur dengan Gaji Full Stack Developer? Yuk, Pelajari lebih lanjut!

    Alasan Kenapa Harus Pilih Program Studi Ilmu Komputer

    Dengan semakin meningkatnya jumlah perusahaan yang berbasis teknologi dan kebutuhan industri akan tenaga kerja yang memiliki keterampilan di bidang ilmu komputer, program studi ilmu komputer memberikan banyak keunggulan dan keuntungan yang akan didapatkan oleh lulusan program studi ilmu komputer. Berikut adalah 3 keunggulan dan keuntungan yang bisa didapatkan lulusan program studi ilmu komputer:

    Banyak dibutuhkan perusahaan dari beragam industri

    Lulusan program studi ilmu komputer merupakan salah satu lulusan program studi yang paling banyak dibutuhkan oleh perusahaan dan industri. Perusahaan-perusahaan membutuhkan tenaga kerja yang dapat membantu memaksimalkan teknologi agar perusahaan dapat mengikuti perkembangan zaman.

    Program studi ilmu komputer dapat diterapkan di berbagai bidang

    Program studi ilmu komputer merupakan program studi yang fleksibel karena dapat diterapkan di beragam bidang. Hal ini menjadikan lulusan program studi ilmu komputer nggak hanya bisa bekerja di perusahaan yang berbasis teknologi saja lho.

    Penghasilan lulusan program studi ilmu komputer yang menjanjikan

    Sudah menjadi rahasia umum jika lulusan program studi ilmu komputer memiliki penghasilan yang menjanjikan daripada program studi lainnya. Hal ini dikarenakan lulusan program studi ilmu komputer berkesempatan untuk menjadi profesional programmer, konsultan IT, data science, software developer, security engineer, devops engineer dan lainnya.

    Baca juga: Berkarir Menjadi Seorang Data Scientist: Pengertian hingga Gaji Data Science 2022

    Wujudkan Mimpi Berkuliah di Program Studi Ilmu Komputer Bersama Danacita

    Bagi kamu yang ingin segera berkuliah di program studi ilmu komputer, berikut adalah beberapa rekomendasi universitas yang memiliki program studi ilmu komputer yang telah bekerjasama dengan Danacita:

    Sampoerna University

    Sampoerna University adalah universitas yang telah bertaraf internasional dan merupakan satu-satunya universitas di Indonesia yang menawarkan pengalaman program pendidikan dengan American-style sesuai dengan standar kurikulum, fakultas, fasilitas dan operasional di Amerika serta dikombinasikan program akademik dalam konteks Indonesia. Sampoerna University juga telah bekerjasama secara resmi dengan University of Arizona untuk menawarkan program Dual Degree yang memungkinakn mahasiswa di Sampoerna University untuk belajar selama 4 tahun di Jakarta di bawah kurikulum US dan lulus dengan 2 gelar, satu gelar sarjana dari AS dari University of Arizona dan Sarjana (Strata 1) dari Sampoerna University.

    Baca juga: Informasi Terbaru Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Sampoerna University 2022/2023

    UNIKOM Bandung

    Universitas Komputer Indonesia Bandung atau yang juga dikenal dengan sebutan UNIKOM Bandung merupakan universitas swasta di Indonesia yang berfokus di bidang science dan teknologi. Memiliki moto Quality is Our Tradition, UNIKOM Bandung telah menjadi salah satu universitas swasta yang terkemuka karena kualitas pendidikannya dengan meraih prestasi secara akademik maupun non-akademik baik di tingkat nasional maupun internasional.

    Baca juga: Wajib tahu! Ini 4 Keunggulan Kuliah di UNIKOM

    President University

    President University atau yang juga dikenal dengan sebutan PU adalah universitas swasta yang mengedepankan international learning dan research environment untuk dapat mencetak pemimpin-pemimpin Indonesia di masa depan. Di President University (PU), kamu akan diharuskan untuk menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar untuk semua mata pelajaran kuliah kamu lho. Nah, ini menjadikan President University (PU) sebagai salah satu universitas yang memiliki jumlah mahasiswa asing tertinggi di Indonesia.

    Baca juga: Informasi Terbaru Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) President University (PU) 2022/2023

    [SEO]

    📞Klik banner di atas untuk jadwalkan ngobrol santai dengan tim Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    Rekomendasi Universitas Program studi ilmu komputer
    Default Avatar

    Written By

    Rudi Patria