Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

PMB Polimedia: Informasi, Cara, Biaya Terlengkap

2023-06-30

Daftar isi

    Politeknik Negeri Media Kreatif (Polimedia) merupakan sebuah lembaga pendidikan tinggi vokasi pertama dan satu-satunya yang dirancang secara khusus untuk menyediakan berbagai program studi yang relevan dengan industri kreatif di Indonesia.

    Kampus ini sangat cocok untuk kamu yang ingin berkarir di dunia kreatif, mulai dari desain, media, hingga pariwisata.

    Untuk kamu yang ingin masuk ke Polimedia, ada beberapa pilihan jalur PMB yang bisa kamu pilih. Apa saja itu? Berikut penjelasan lengkap PMB Polimedia beserta jurusan dan biayanya.

    Tentang Polimedia

    Sebelum membahas lebih detail mengenai PMB Polimedia, yuk kenalan dulu dengan kampus yang satu ini!

    Politeknik Negeri Media Kreatif atau biasa disebut Polimedia adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang lahir dari kebijakan revitalisasi Pusat Grafika Indonesia (Pusgrafin) dalam rangka menindaklanjuti pidato Presiden Yudhoyono saat membuka Pekan Produk Budaya Indonesia (PPBI) di Jakarta Convention Center, 4 Juni 2008.

    Sebagai kampus vokasi, Polimedia memiliki posisi strategis di komunitas industri kreatif nasional yang secara sistematis berupaya untuk senantiasa melakukan berbagai inovasi dan pengembangan melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat untuk memenuhi pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

    Misi

    • Menyelenggarakan program pendidikan vokasi di bidang industri kreatif guna meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan penerapannya;
    • Membangun dan mengembangkan sumber daya manusia yang kreatif, inovatif, kompetitif, dan berakhlak mulia serta berwawasan kebangsaan;
    • Membentuk program-program Pendidikan Vokasi yang relevan dengan bidang industri kreatif yang berbasis kompetensi produksi dan kompetensi kewirausahaan;
    • Mengembangkan, menerapkan, dan menyebarluaskan teknologi di bidang industri kreatif yang berbasis pada kearifan lokal dan kebutuhan masyarakat serta dunia
    • usaha dan industri; dan
    • Menyelenggarakan dan mengembangkan tata kelola pendidikan yang efisien, akuntabel, transparan, dan berkeadilan.

    Tujuan

    • Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi, kreatif, inovatif, kompetitif, dan berjiwa kewirausahaan;
    • Terwujudnya program Pendidikan Vokasi jenjang diploma, sarjana terapan, magister terapan, dan doktor terapan;
    • Terwujudnya program keterampilan, dan sertifikasi kompetensi di bidang industri kreatif;
    • Terciptanya sumber daya manusia yang berprestasi dan berintegritas; dan
    • Terwujudnya iklim akademik untuk mendorong bakat, minat, dan kreativitas dalam rangka menunjang pengembangan industri kreatif.

    Jurusan yang Ada Di Polimedia

    Saat ini, terdapat empat jurusan yang ada di Polimedia. Berikut penjelasannya:

    1. Teknik Grafika

    Jurusan Teknik Grafika Polimedia bertujuan untuk melahirkan lulusan terbaik pada bidang teknologi cetak 2D & 3D, Teknologi Pengemasan dan dalam melakukan pemeliharaan mesin melalui tiga prodi, yaitu D33 Teknik Grafika, D3 Kemasan, dan D3 Pemeliharaan Mesin.

    2. Desain

    Jurusan Desain Polimedia hadir untuk memenuhi kebutuhan industri kreatif melalui karya desain konvensional dan digital. Untuk itu, jurusan ini menyelenggarakan lima prodi, yaitu D3 Desain Grafis, D4 Desain Mode, D4 Teknologi Rekayasa Multimedia, D4 Teknologi Permainan, dan D4 Animasi.

    3. Penerbitan

    Jurusan Penerbitan Polimedia menyelenggarakan pendidikan untuk menciptakan sumber daya unggul dalam pengembangan industri kreatif melalui pembelajaran berbasis team project yang mengedepankan kerja sama tim serta kolaborasi dengan pihak lain.

    Terdapat lima prodi di jurusan ini, antara lain D3 Penerbitan, D3 Fotografi, D3 Periklanan, D3 Penyiaran, dan D4 Produksi Film & TV.

    4. Pariwisata

    Jurusan Pariwisata Polimedia hadir di tengah kesadaran bahwa ekonomi kreatif saling terkait dengan pariwisata.

    Adanya jurusan ini semakin meneguhkan jika Polimedia sebagai pendidikan tinggi vokasi yang menopang ketersediaan tenaga kerja di industri kreatif. Adapun prodi di jurusan ini, yaitu D3 Seni Kuliner dan D4 Pengelolaan Perhotelan.

    Fasilitas yang Ada Di Polimedia

    Fasilitas kampus memegang peran yang sangat penting agar kegiatan akademik dan non-akademik dapat berjalan lancar.

    Oleh karena itu, setiap perguruan tinggi perlu memiliki perhatian dan komitmen untuk menyediakan fasilitas kampus berkualitas, begitupun dengan Polimedia.

    Berikut beberapa fasilitas yang ada di Polimedia:

    • Bengkel kerja
    • Laboratorium penguji bahan grafika
    • Laboratorium komputer
    • Laboratorium motion capture
    • Studio fotografi
    • Studio penyiaran
    • Hoteek dan kitchen
    • Gelanggang olahraga
    • Poliklinik
    • Kantin
    • Hotel
    • Masjid
    • Bank dan ATM center

    Baca juga: Biaya Kuliah di Polimedia

    banner-gif-CTA-Only

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Biaya Berkuliah di Polimedia

    Berikut rincian biaya kuliah di jurusan yang ada di Polimedia:

    No. Jenjang Program Studi Biaya Kuliah Per Semester
    1. D4 Desain Mode Rp7.000.000
    2. D4 Teknologi Permainan Animasi Rp7.000.000
    3. D4 Teknologi Rekayasa Multimedia Rp7.000.000
    4. D4 Pengelolaan Perhotelan Rp7.000.000
    5. D4 Film dan TV Rp6.000.000
    6. D4 Teknik Grafika Rp6.000.000
    7. D3 Teknik Kemasan Rp6.000.000
    8. D3 Teknik Pemeliharaan Mesin Rp6.000.000
    9. D3 Desain Grafis Rp6.000.000
    10. D3 Penerbitan Rp6.000.000
    11. D3 Fotografi Rp6.000.000
    12. D3 Periklanan Rp6.000.000
    13. D3 Penyiaran Rp6.000.000
    14. D3 Seni Kuliner Rp8.000.000
    15. D3 Teknik Grafika (Medan) Rp4.500.000
    16. D3 Desain Grafis (Medan) Rp4.500.000
    17. D3 Multimedia (Medan) Rp4.500.000
    18. D3 Penerbitan (Medan) Rp4.500.000
    19. D3 Periklanan (Medan) Rp4.500.000
    20. D3 Teknik Grafika (Makassar) Rp4.500.000
    21. D3 Desain Grafis (Makassar) Rp4.500.000
    22. D3 Multimedia (Makassar) Rp4.500.000
    23. D3 Penerbitan (Makassar) Rp4.500.000
    24. D3 Periklanan (Makassar) Rp4.500.000

    PMB Polimedia

    Untuk masuk ke Polimedia, berikut beberapa jalur PMB Polimedia yang bisa kamu ikuti:

    1. Prestasi Nasional (SNBP)

    Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) adalah seleksi yang akan berfokus pada pemberian penghargaan tinggi atas kesuksesan pembelajaran yang menyeluruh di pendidikan menengah.

    Hal ini dilakukan melalui pemberian bobot minimal 50 persen untuk nilai rata-rata rapor seluruh mata pelajaran. Dengan pemberian bobot yang tinggi ini, diharapkan kamu terdorong untuk berprestasi di seluruh mata pelajaran secara holistik.

    Sedangkan untuk pembobotan sisanya, maksimal 50 persen diambil dari komponen menggali minat dan bakat. Hal ini bertujuan agar kamu terdorong untuk mengeksplorasi minat dan bakatnya secara lebih mendalam.

    2. Tes Nasional (SNBT)

    Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) adalah seleksi yang berfokus pada pengukuran kemampuan penalaran dan pemecahan masalah.

    Dalam seleksi berdasarkan tes, tidak ada lagi tes mata pelajaran, tetapi kamu hanya mengikuti tes skolastik yang mengukur empat hal yaitu potensi kognitif, penalaran matematika, literasi dalam bahasa Indonesia, dan literasi dalam bahasa Inggris. Soal pada seleksi ini akan menitikberatkan kemampuan penalaran peserta didik, bukan hafalan

    3. Jalur Mandiri

    Jalur PMB Polimedia selanjutnya adalah jalur mandiri. Pada jalur ini Polimedia berhak untuk menyelenggarakan seleksi secara mandiri.

    Meski begitu, seleksi akan tetap dilakukan secara lebih transparan dengan mewajibkan PTN untuk melakukan beberapa hal sebelum dan setelah pelaksanaan seleksi secara mandiri.

    Berikut jadwal PMB Polimedia jalur mandiri:

    • Pendaftaran Online: 26 Mei – 10 Juli 2023
    • Cetak Kartu Ujian: 9 – 14 Juli 2023
    • Pelaksanaan Ujian Tertulis Berbasis Komputer dan Gambar (Khusus prodi tertentu): 15 Juli 2023
    • Pengumuman Hasil Ujian: 21 Juli 2023
    • Masa Sanggah pengumuman Seleksi Mandiri: 23 – 28 Juli 2023
    • Registrasi Daftar Ulang: 23 – 31 Juli 2023

    Untuk informasi lengkap seputar PMB Polimedia, klik di sini.

    Berkuliah Di Polimedia Dengan Danacita

    Setelah mengetahui penjelasan lengkap seputar jurusan dan jalur PMB Polimedia, kini saatnya kamu mewujudkan mimpi kamu untuk berkuliah di kampus ini menggunakan Danacita.

    Danacita merupakan perusahaan financial technology (fintech) yang menyediakan pendanaan pendidikan secara bertahap untuk mahasiswa perguruan tinggi serta peserta pelatihan.

    Platform ini hadir untuk membantu biaya pendidikan agar lebih terjangkau dengan pembiayaan pendidikan terjangkau dan menjadi jembatan untuk kebutuhan biaya pendidikan di Indonesia.

    Dengan mengajukan ke Danacita, biaya kuliahmu bisa menjadi lebih terjangkau karena bisa dibayar mulai 6 hingga 12 bulan lho.

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma III Jurusan Teknik Grafika, Kemasan, Desain Grafis, Penerbitan, Fotografi, Penyiaran, Periklanan (Kampus Jakarta)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 1,750,000 331,080 per bulan 180,410 per bulan
    Golongan 4 2,500,000 465,830 per bulan 254,160 per bulan
    Golongan 5 3,000,000 555,660 per bulan 303,330 per bulan
    Golongan 6 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 7 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 8 7,500,000 1,385,000 per bulan 756,250 per bulan
    Golongan 9 9,000,000 1,662,000 per bulan 907,500 per bulan

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma III Jurusan Teknik Pemeliharaan Mesin (Kampus Jakarta)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 2,500,000 465,830 per bulan 254,160 per bulan
    Golongan 4 3,500,000 646,330 per bulan 352,910 per bulan
    Golongan 5 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 6 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 7 7,000,000 1,292,660 per bulan 705,830 per bulan
    Golongan 8 8,000,000 1,477,330 per bulan 806,660 per bulan
    Golongan 9 10,000,000 1,846,660 per bulan 1,008,330 per bulan

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma III Jurusan Seni Kuliner (Kampus Jakarta)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 3,000,000 555,660 per bulan 303,330 per bulan
    Golongan 4 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 5 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 6 7,000,000 1,292,660 per bulan 705,830 per bulan
    Golongan 7 8,000,000 1,477,330 per bulan 806,660 per bulan
    Golongan 8 9,000,000 1,662,000 per bulan 907,500 per bulan
    Golongan 9 10,000,000 1,846,660 per bulan 1,008,330 per bulan

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma III Seluruh Jurusan (Kampus Medan)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 1,750,000 331,080 per bulan 180,410 per bulan
    Golongan 4 2,500,000 465,830 per bulan 254,160 per bulan
    Golongan 5 3,000,000 555,660 per bulan 303,330 per bulan
    Golongan 6 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 7 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 8 7,500,000 1,385,000 per bulan 756,250 per bulan
    Golongan 9 9,000,000 1,662,000 per bulan 907,500 per bulan

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma III Seluruh Jurusan (Kampus Makasar)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 1,750,000 331,080 per bulan 180,410 per bulan
    Golongan 4 2,500,000 465,830 per bulan 254,160 per bulan
    Golongan 5 3,000,000 555,660 per bulan 303,330 per bulan
    Golongan 6 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 7 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 8 7,500,000 1,385,000 per bulan 756,250 per bulan
    Golongan 9 9,000,000 1,662,000 per bulan 907,500 per bulan

    Simulasi Cicilan Danacita untuk Mahasiswa Diploma IV Seluruh Jurusan (Kampus Jakarta)

    Biaya UKT/SPP Biaya Program Cicilan 6 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita* Cicilan 12 Bulan dari Mahasiswa ke Danacita*
    Golongan 3 2,500,000 465,830 per bulan 254,160 per bulan
    Golongan 4 3,500,000 646,330 per bulan 352,910 per bulan
    Golongan 5 4,500,000 831,000 per bulan 453,750 per bulan
    Golongan 6 6,000,000 1,108,000 per bulan 605,000 per bulan
    Golongan 7 7,000,000 1,292,660 per bulan 705,830 per bulan
    Golongan 8 8,000,000 1,477,330 per bulan 806,660 per bulan
    Golongan 9 10,000,000 1,846,660 per bulan 1,008,330 per bulan

    Note:

    *Cicilan bulanan termasuk biaya platform (biaya platform bulanan 1.3%, 1.5%, dan 3% biaya pengajuan)

    Informasi lebih lanjut dapat menghubungi CS kami di 081122811212 & jadwalkan sesi konsultasi gratis melalui link berikut https://danacita.co.id/s/jadwalkansesi.

    Syarat untuk mendapatkan bantuan biaya sangatlah mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan KTP atau identitas diri, foto diri, dan slip gaji atau mutasi rekening 1 bulan terakhir untuk yang telah memiliki penghasilan tetap.

    Akan tetapi jika kamu belum bekerja, dokumen pengajuannya bisa menggunakan data wali, seperti orang tua, dan saudara. Selain itu, Danacita juga aman, karena sudah berizin dan diawasi oleh OJK serta tersertifikasi ISO 27001.

    Selain dengan Polimedia, Danacita juga sudah bekerja sama dengan lebih dari 140 institusi pendidikan di Indonesia. Prosesnya pun cepat dan mudah secara online dengan maksimal 2 hari kerja.

    Untuk informasi selengkapnya, klik di sini.

    banner-button-only

    Yuk, klik banner di atas untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    polimedia pmb polimedia pmb politeknik negeri media kreatif
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri