Default Avatar

Written By

Esa Tauran

10 Cara Atur Keuangan Mahasiswa Saat Bulan Puasa

2023-03-31

10-cara-atur-keuangan-mahasiswa-saat-puasa

Daftar isi

    Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling ditunggu oleh umat muslim. Sebab di bulan inilah semua ibadah dilipat gandakan. Di sisi lain, bagi sebagian mahasiswa bulan Ramadhan menjadi bulan yang penuh perjuangan dan memiliki kesan tersendiri, khususnya bagi mahasiswa yang jauh dari orang tua. Bulan Ramadhan yang biasanya dilewati bersama keluarga kini harus dilewati sendiri, mulai dari bangun sahur hingga berbuka puasa.

    Jika dilihat sekilas, pengeluaran selama bulan Ramadhan seharusnya lebih hemat dibanding bulan sebelumnya karena kamu tidak mengeluarkan makan siang. Namun, ternyata tidak demikian.

    Kamu harus menyiapkan menu berbuka puasa, makan malam, dan sahur. Belum lagi jika ada cara bukber dadakan, dan pengeluaran-pengeluaran lainnya. Hal ini menuntut kamu untuk bisa memanage keuangan dengan lebih baik agar jadi lebih hemat.

    Buat kamu yang saat ini sedang menjalani puasa dan berstatus sebagai mahasiswa, terlebih mahasiswa perantauan, berikut beberapa cara mengatur keuangan mahasiswa di bulan puasa agar pengeluaran mu tidak membengkak.

    1. Alokasikan Dana Sejak Dini

    Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk menghemat selama Ramadhan adalah dengan mengalokasikan tiap-tiap dana sedini mungkin. Kamu bisa menentukan berapa persen uang yang akan disimpan untuk keperluan bulan puasa sesuai dengan kebutuhanmu.

    Alokasi dana ini termasuk dana untuk menu berbuka, sahur, makan malam, dan kebutuhan lainnya. Sebaiknya, kamu tidak perlu mengikuti nafsumu untuk membeli makanan terlalu banyak, sebab akan disayangkan jika terbuang. Jadi, perhitungkan dengan baik alokasi dana kamu agar tidak membengkak selama Ramadhan.

    2. Berburu Takjil Gratis

    Cara berhemat selanjutnya adalah dengan berburu takjil gratis. Saat bulan Ramadhan, banyak orang yang berlomba-lomba untuk bersedekah, salah satunya dengan memberikan takjil gratis. Takjil gratis ini bisa ditemui di mesjid-mesjid, dan di pinggir jalan.

    Namun, tak jarang ada orang atau komunitas yang mengadakan buka puasa bersama secara terbuka. Tak ada salahnya jika kamu menerima takjil gratis tersebut, anggap saja hal ini merupakan rezeki gratis yang didapatkan saat bulan puasa.

    3. Jangan Kalap Saat Memilih Menu Takjil

    Jika kamu ternyata tidak berhasil mendapatkan takjil gratis, kamu bisa membelinya. Banyak menu takjil yang murah meriah yang bisa kamu pilih. Namun, hal itu tak bisa menjadi alasan kamu memilih banyak menu takjil dan menghabiskan uang.

    Pastikan kamu membeli takjil yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Coba alokasikan waktu untuk jajan di luar, misalnya tiga kali dalam seminggu. Yang pasti kamu harus memilih menu takjil dengan bijak agar terhindar dari kalap.

    4. Masak Menu Makan Sendiri

    Memasak makanan sendiri adalah salah satu cara yang paling ampuh untuk menekan pengeluaranmu. Ini berlaku tidak hanya di bulan Ramadhan saja. Dengan memasak menu makanan sendiri, kamu bisa memilih menu makanan apa saja yang bisa mengenyangkan dan menyehatkan untuk buka puasa, makan malam dan sahur. Sehingga hal ini akan memudahkan kamu untuk mengestimasi biaya pengeluaran selama bulan puasa. Cara ini juga efektif untuk tidak membuat makanan bersisa dan akhirnya terbuang sia-sia.

    5. Kurangi Kegiatan Ngabuburit

    Kegiatan ngabuburit merupakan salah satu aktivitas yang dinanti saat Ramadhan. Hal yang wajar jika kamu ngabuburit bersama teman-teman sambil menunggu waktu berbuka puasa. Namun, jika kegiatan ini dilakukan hampir setiap hari, maka akan memakan banyak biaya dan kamu akan menjadi boros. Oleh karena itu, cobalah untuk mengurangi kegiatan ngabuburit kamu, misalnya tidak lebih dari 3 kali dalam seminggu.

    6. Hindari Membeli Barang yang Tidak Perlu

    Setiap memasuki bulan Ramadhan, banyak toko yang akan memberikan penawaran diskon dan promo menarik yang menggiurkan. Kamu yang sebenarnya tidak begitu membutuhkan barang tersebut akhirnya membeli karena tergiur dengan penawaran promo yang murah. Hal ini sebaiknya kamu hindari. Kamu harus bisa memilih barang apa saja yang menjadi kebutuhan kamu selama Ramadhan. Utamakan pemenuhan kebutuhan utamamu, baru setelahnya kamu bisa gunakan sisa uangmu untuk keperluan lain.

    7. Belanja Kebutuhan Pokok dalam Jumlah Besar

    Tips hemat saat Ramadhan selanjutnya adalah dengan berbelanja kebutuhan pokok dalam jumlah besar. Jumlah besar di sini berarti kamu membeli semua yang menjadi kebutuhan kamu selama Ramadhan dalam satu kali belanja.

    Berbelanja untuk sebulan akan lebih murah ketimbang membelinya dalam jumlah harian. Sebab, bisa jadi harga bahan pokok naik secara tiba-tiba selama Ramadan. Untuk menghindarinya, kamu bisa membuat daftar belanjaan selama sebulan dan menyiapkannya.

    8. Jangan Ragu Menolak Ajakan Bukber

    Hampir sama dengan ngabuburit, ajakan bukber akan selalu ada saat Ramadhan tiba. Tak ada salahnya sesekali mengikuti ajakan bukber, sebab ini juga bisa menyambung tali silaturahmi dengan teman-teman lamamu.

    Namun, jika kamu sedang kekurangan dana, sebaiknya jangan ragu untuk menolak ajakan bukber. Atau kamu bisa mengakalinya dengan mengusulkan tempat bukber dan memilih menu yang lebih hemat dan sesuai dengan alokasi danamu.

    9. Catat Pengeluaran Selama Ramadhan

    Catatan keuangan nyatanya terbukti bisa mengajari kamu untuk jadi lebih berhemat. Hal itu bertujuan untuk mengontrol pengeluaran uangmu karena kamu bisa melihat perbandingan antara pemasukan atau dana yang kamu miliki dengan pengeluaran kamu.

    Namun, kamu tidak boleh hanya mencatatnya saja, tetapi kamu harus lebih bijak mengeluarkan dana kamu untuk hal-hal yang lebih penting selama Ramadhan.

    10. Perbanyak Kegiatan di Masjid

    Ramadhan merupakan bulan dimana kita berlomba-lomba untuk beribadah dan mengumpulkan pahala. Tak sedikit masjid yang buka 24 jam untuk mengajak orang-orang untuk berkegiatan di masjid dan menyediakan makanan untuk berbuka puasa, bahkan sahur. Terlebih jika menjelang 10 hari terakhir Ramadhan kita disunahkan untuk I'takafa fi al-masjid atau tetap tinggal atau diam di masjid.

    Selain bisa berhemat, memperbanyak kegiatan di masjid juga tentunya akan membukakan pintu pahala yang berlipat ganda untuk kamu selama Ramadhan ini.

    Itu dia 10 tips cara berhemat yang bisa kamu terapkan selama Ramadhan. Cobalah mengatur dan mengelola keuangan kamu dengan baik agar pengeluaran selama Ramadhan tidak membengkak. Dengan begini, kamu bisa mengalokasikannya untuk keperluan kuliah atau keperluan lainnya.

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!