Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

23 Jurusan Baru IPB untuk Mahasiswa Baru SNBP dan SNBT

2023-05-24

Daftar isi

    Sebagai salah satu kampus terbaik di Indonesia, Institut Pertanian Bogor (IPB) setiap tahunnya membuka peluang kepada calon mahasiswa untuk bisa melanjutkan pendidikan tinggi.

    Kamu bisa memilih jurusan dan program studi (prodi) favorit yang ada di IPB melalui berbagai jalur seleksi, termasuk SNBP dan SNBT.

    Apalagi di tahun ini terdapat setidaknya 23 jurusan baru IPB. Hal ini membuka kesempatan yang lebih luas untuk kamu bisa berkuliah di IPB.

    Apa saja ke 23 jurusan baru IPB itu dan berapa daya tampungnya? Berikut penjelasannya.

    23 Jurusan Baru IPB dan Daya Tampungnya

    1. D4 Komunikasi Digital dan Media

    Jurusan baru IPB yang pertama yaitu D4 Komunikasi Digital dan Media yang bertujuan untuk menghasilkan alumni yang adaptif, responsif, komunikatif, kreatif dan terampil serta siap kerja dengan kualitas terbaik.

    Prodi ini juga mendorong pengaktualisasian potensi terbaik dan mengembangkan jejaring kerja sama dengan lembaga atau perusahaan di bidang komunikasi dalam upaya peningkatan kompetensi lulusan.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 84.

    2. D4 Komunikasi Digital dan Media Kampus Sukabumi

    Untuk di kampus Sukabumi, daya tampung prodi D4 Komunikasi Digital dan Media untuk tahun ajaran ini adalah sebanyak 21.

    3. D4 Ekowisata

    Tujuan dari dibukanya D4 Ekowisata IPB ialah untuk menghasilkan lulusan Sarjana Terapan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan unggul, professional, dan berkarakter kewirausahaan di bidang ekowisata sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan dunia kerja.

    Daya tampung jurusan baru IPB ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 32.

    4. D4 Ekowisata Kampus Sukabumi

    Sementara itu, prodi D4 Ekowisata yang berkampus di Sukabumi memiliki daya tampung sebanyak 21.

    5. D4 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak

    Jurusan baru IPB selanjutnya yaitu D4 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak IPB yang bertujuan untuk menghasilkan tenaga profesional sebagai Ahli Madya bidang Manajemen Informatika yang ikut mendukung penerapan teknologi di bidang pertanian, kelautan, dan biosains tropika tahun 2030.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    6. D4 Teknologi Rekayasa Komputer

    Prodi D4 Teknologi Rekayasa Komputer IPB merupakan prodi yang bertujuan menghasilkan program keahlian unggulan dan terdepan dalam mencetak tenaga ahli profesional.

    Lulusan ini diharapkan menjadi ahli di bidang rekayasa perangkat keras berbasis komputer, teknologi jaringan komputer, dan pemeliharaan sistem komputer yang berjiwa kewirausahaan, inovatif, adaptif, berdaya saing global, serta berakhlak mulia.

    Daya tampung jurusan baru IPB ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    7. D4 Supervisor Jaminan Mutu Pangan

    D4 Supervisor Jaminan Mutu Pangan menjadi jurusan baru IPB berikutnya yang bertujuan untuk menghasilkan lulusan dengan pemahaman terhadap industri pengolahan pangan yang komprehensif meliputi pemilihan bahan baku, proses produksi, hingga penjaminan mutu dan keamanan pangan di sepanjang rantai proses produksi dan penyimpanan.

    Kajian teknologi pengolahan pangan diselenggarakan dengan pendekatan entrepreneurship, sehingga menghasilkan lulusan yang kompeten, mandiri, optimis, percaya diri, kreatif, terampil, berkualitas, dan berintegritas tinggi.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    8. D4 Manajemen Industri Jasa Makanan dan Gizi

    Prodi D4 Manajemen Industri Jasa Makanan dan Gizi IPB bertujuan untuk menghasilkan tenaga ahli madya yang tangguh, unggul, memiliki keterampilan, dan employability tinggi di bidang kulinari, gizi, dan diet.

    Di sini, kamu diharapkan mampu bekerja sama dan berkomunikasi secara efektif dalam sebuah kelompok kerja (team work) baik dalam posisinya sebagai anggota dan/atau sebagai pimpinan kelompok kerja, untuk menyelesaikan pekerjaan di bidang Manajemen Industri Jasa Makanan dan Gizi, termasuk mendokumentasikan hasil pekerjaan dalam bentuk laporan tertulis.

    Daya tampung jurusan baru IPB ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    9. D4 Teknologi dan Manajemen Pembenihan Ikan

    Prodi D4 Teknologi Manajemen dan Pembenihan IPB Ikan merupakan prodi yang bertujuan untuk menghasilkan wirausaha dan pelaksana pendidikan vokasi bidang perikanan budidaya yang terkemuka di tingkat nasional dan regional.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 21.

    10. D4 Teknologi dan Manajemen Pembenihan Ikan Kampus Sukabumi

    Prodi D4 Teknologi dan Manajemen Pembenihan Ikan IPB di kampus Sukabumi juga menerima mahasiswa dengan daya tampung sebanyak 21.

    11. D4 Teknologi dan Manajemen Ternak

    Prodi D4 Teknologi dan Manajemen Ternak adalah jurusan baru IPB yang bertujuan menghasilkan pelaksana pendidikan vokasi yang terdepan dalam bidang peternakan untuk pengembangan sumberdaya manusia yang tangguh.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 21.

    12. D4 Teknologi dan Manajemen Ternak Kampus Sukabumi

    Sama dengan kampus utama, D4 Teknologi dan Manajemen Ternak IPB di kampus IPB juga memiliki daya tampung sebanyak 21.

    13. D4 Manajemen Agribisnis

    Prodi D4 Manajemen Agribisnis ITB merupakan prodi yang memiliki tujuan untuk menghasilkan wirausaha dan atau manajer lini pertama yang mampu mengelola perusahaan agribisnis secara profesional sesuai dengan learning outcome yang dibutuhkan.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 84.

    banner-3d-balok

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    14. D4 Manajemen Agribisnis Kampus Sukabumi

    Sementara untuk prodi D4 Manajemen Agribisnis IPB yang ada di kampus Sukabumi hanya memiliki daya tampung sebanyak 21.

    15. D4 Manajemen Industri

    Prodi D4 Manajemen Industri IPB bertujuan menghasilkan lulusan bidang perencanaan dan pengendalian produksi yang memenuhi kompetensi yang dibutuhkan oleh industri manufaktur dan jasa.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    16. D4 Analis Kimia

    Prodi D4 Analis Kimia IPB merupakan prodi yang bertujuan menghasilkan wirausaha dan atau manajer lini pertama yang mampu mengelola perusahaan agribisnis secara profesional sesuai dengan learning outcome yang dibutuhkan.

    Daya tampung jurusan baru IPB pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    17. D4 Teknik dan Manajemen Lingkungan

    Prodi D4 Teknik dan Manajemen Lingkungan menjadi jurusan baru IPB yang bertujuan menghasilkan sumber daya manusia yang unggul dalam pendidikan program diploma di bidang teknik dan manajemen lingkungan guna menunjang pembangunan berkelanjutan di Indonesia yang ramah lingkungan

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 42.

    18. D4 Akuntansi

    Prodi D4 Akuntansi IPB menyelenggarakan pendidikan tinggi vokasi dalam bidang akuntansi yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat kini dan mendatang yang lulusannya terampil dalam melaksanakan pekerjaan dalam bidang akuntansi dan berkarakter kewirausahaan. Jurusan baru IPB ini juga menyelenggarakan penelitian terapan dalam bidang akuntansi

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 84.

    19. D4 Paramediak Veteriner

    Prodi D4 Paramedik Veteriner IPB merupakan Program Keahlian unggulan dari lulusan yang berkompetensi di bidang paramedik veteriner yang handal dalam penanganan kesehatan dan kesejahteraan hewan serta kesehatan masyarakat veteriner yang profesional, jujur, ikhlas, berjiwa kewirausahaan, dan berdaya juang tinggi.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 21.

    20. D4 Teknologi Produksi dan Manajemen Perkebunan

    Prodi D4 Teknologi dan Manajemen Produksi Perkebunan IPB menyelenggarakan pendidikan vokasional dengan learning outcomes pada penguasaan keterampilan teknis produksi dan manajemen produksi di bidang usaha berbagai komoditas perkebunan.

    Selain itu, prodi ini juga mengerahkan dan mengembangkan segenap potensi dan sumber daya yang dimiliki oleh Sekolah Vokasi dan unit-unit di IPB lainnya dalam menyelenggarakan sistem pendidikan vokasional yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 32.

    21. D4 Teknologi Produksi dan Pengembangan Masyarakat Pertanian

    Prodi D4 Teknologi Produksi dan Pengembangan Masyarakat Pertanian adalah salah satu program studi di Sekolah Vokasi IPB yang bertujuan untuk mengenalkan pendidikan profesional dan pengembangan teknologi terapan dalam bidang tanaman pangan hortikultura dan perkebunan, produksi ternak dan perikanan yang mencakup teknik budidaya dan penyuluhan

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 21.

    22. D3 Teknologi Industri Benih

    Prodi D3 Teknologi Industri Benih IPB merupakan prodi yang bertujuan untuk menghasilkan tenaga ahli madya yang berintegritas tinggi, berjiwa wirausaha, dan berkompeten dalam kegiatan industri benih tanaman pertanian tropika.

    Daya tampung prodi ini pada tahun ajaran 2023/2024 yaitu sebanyak 21.

    23. D3 Teknologi Industri Benih Kampus Sukabumi

    Prodi D3 Teknologi Industri Benih yang berkampus di Sukabumi juga memiliki daya tampung sebanyak 21.

    Berkuliah Di Jurusan Baru IPB dan Bayar Pakai Danacita

    Kabar gembira untuk kamu yang ingin melanjutkan kuliah di salah satu jurusan baru IPB di atas dengan biaya yang sangat terjangkau dengan bantuan dana cicilan pendidikan dari Danacita.

    Danacita adalah sebuah perusahaan platform teknologi yang menyediakan solusi pembiayaan pendidikan bagi pelajar, mahasiswa dan profesional untuk belajar di lembaga pendidikan tinggi melalui pembiayaan pendidikan tinggi secara bertahap untuk pelajar, mahasiswa dan tenaga profesional.

    Dengan menggunakan cicilan Danacita, biaya kuliahmu di IPB bisa dibayar secara terjangkau selama 6 hingga 24 bulan.

    Untuk mendapatkan bantuan dana cicilan, kamu hanya perlu submit beberapa dokumen pendukung seperti KTP atau identitas diri, foto diri, dan slip gaji atau mutasi rekening 1 bulan terakhir untuk yang telah memiliki penghasilan tetap.

    Akan tetapi jika kamu belum bekerja, dokumen pengajuannya bisa menggunakan data wali, seperti orang tua, dan saudara. Selain itu, Danacita juga aman, karena sudah berizin dan diawasi oleh OJK serta tersertifikasi ISO 27001.

    Untuk informasi lengkapnya dengan melihat di sini atau jika ingin mulai mengajukan bisa klik melalui website atau app danacita.

    banner-3d-shadow

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    jurusan baru di ipb jurusan baru ipb ipb
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri