Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI

2022-11-17

Daftar isi

    Bagi kamu calon mahasiswa baru yang baru lulus dari sekolah menengah dan masih bingung untuk masuk ke kampus atau jurusan mana, mungkin STMIK LIKMI bisa menjadi pilihan. Di kampus ini, terdapat Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI yang juga bisa menjadi pilihanmu bagi yang suka atau tertarik dengan dunia coding. Berikut ini akan dijelaskan mengenai Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI beserta prospek kerjanya.

    Mengenal STMIK LIKMI

    Sebelum membahas Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI, akan lebih baik untuk mengenal kampus ini terlebih dahulu. STMIK LIKMI adalah salah satu kampus pertama di Jawa Barat yang berdiri pada tahun 1985 dani berfokus di bidang IT dan bisnis. Kampus ini beralamat di Jl. Ir. H. Juanda No.96, Lebak Gede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132. Sejak pertama kali didirikan, STMIK LIKMI memiliki semboyan “Bersama Kami Menuju Sukses”. Hal ini terwujud dalam visinya yaitu menjadi perguruan tinggi terkemuka dalam bidang bisnis dan informatika dengan lulusan yang berkarakter dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

    Dalam perjalanan, kampus ini berhasil masuk dalam jajaran 5 perguruan tinggi yang memiliki status akreditasi tertinggi pada program S2 Sistem Informasi di antara + 4500 perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Tak hanya berprestasi di dalam negeri, kampus ini memiliki sejumlah prestasi internasional. Hal ini terbukti dengan STMIK LIKMI menjadi satu-satunya perguruan tinggi di Indonesia yang memiliki kerjasama akademik dengan RMIT Australia, Canning College Australia, Curtin University Australia, dan Melbourne Institute of Technology Australia, sehingga memungkinkan mahasiswa STMIK LIKMI dapat melanjutkan tahun terakhir studinya dan memperoleh gelar bergengsi dari kampus-kampus tersebut.

    Penjelasan Mengenai Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI

    Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI berfokus pada jurusan Teknik Informatika. Teknik Informatika ini sendiri merupakan program studi yang mempelajari dan menerapkan prinsip-prinsip ilmu komputer dan analisa matematis untuk design, pengembangan, pengujian, dan evaluasi perangkat lunak, sistem operasi dan kerja komputer. Pada prodi ini kamu akan diajarkan banyak hal mulai dari menghasilkan ide kreatif, kemudian merealisasikan ide tersebut, memecah fungsi-fungsi, dan menciptakan struktur instruksi yang detail dalam bahasa pemrograman. Setelah lulus kamu diharapkan bisa menjadi ahli dalam sistem operasi dan aplikasi untuk memastikan bahwa dasar sistem operasi bekerja dengan baik.

    Untuk program S1 ini memiliki 3 bidang minat/ bidang keahlian, yaitu:

    1. Mobile App & Software Engineering (App & Mobile Developer)

    Pesatnya kemajuan teknologi, serta meningkatnya permintaan akan tenaga profesional untuk membangun perangkat lunak di setiap bidang merupakan salah satu alasan mengapa jurusan rekayasa perangkat lunak mengundang banyak peminat.

    Dengan menerapkan sistem learning by doing, serta kurikulum dengan standar internasional kamu akan diarahkan untuk dapat mempelajari dan menguasai teknologi informatika melalui metodologi yang mutakhir, khususnya dalam bidang perangkat lunak sehingga mampu melakukan rancang bangun perangkat lunak berbasis data dan sistem informasi.

    Para sarjana yang menyandang gelar Sarjana Teknik Informatika Bidang Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak memiliki peluang terbesar untuk bekerja pada berbagai sektor industri produk maupun jasa, untuk mengisi posisi pada departemen-departemen separuh Teknologi Informasi, Information System Development, System Analyst, Program Analyst, System Support, Database Administrator, dan Programmer

    2. Digital Graphics & Technology (UI/ UX Designer)

    Perkembangan bidang kreatif terus meningkat seiring dengan meningkatnya kebutuhan komunikasi secara visual/ grafis. Kebutuhan akan software grafis dan multimedia ini berkembang pesat seiring dengan aplikasinya, dalam berbagai macam industri seperti advertising dan film animasi. Seiring dengan kondisi ini maka diperlukan juga tenaga-tenaga ahli yang mampu mendukung pengembangan software grafis dan multimedia.

    Dengan mengikuti pendidikan ini kamu diharapkan mampu menciptakan software grafis dan multimedia, maupun teknik-teknik baru dalam pengolahan citra / grafis, suara. Menciptakan software yang dapat mengenali ucapan manusia, untuk diterjemahkan ke dalam tulisan, atau sebaliknya, merupakan sebuah contoh kecil produk yang diharapkan dapat dikembangkan oleh para mahasiswa.

    Berbekal pengetahuan mengembangkan software grafis dan multimedia, para lulusan program pendidikan ini dapat memasuki berbagai macam industri seperti Software house, otomasi perkantoran hingga perusahaan yang bergerak di bidang advertising, entertainment dan multimedia.

    3. Network & Cyber Technology

    Bidang keahlian satu ini dipersiapkan untuk menghadapi dampak globalisasi dan era free-trade yang menyebabkan pengolahan data informasi dan otomasi pada industri-industri berskala internasional menjadi sangat signifikan. Melalui mata kuliah yang dirancang khusus untuk menjawab perkembangan teknologi informasi yang sedemikian pesat, para mahasiswa/i jurusan teknik informatika bidang minat perangkat lunak sistem dan jaringan diharapkan dapat membangun atau merancang sistem jaringan yang mampu mengakses informasi secara cepat, tepat dan akurat di sektor industri manapun, tempat mereka bekerja di masa depan. Khususnya merancang bangun perangkat lunak berbasis jaringan, antarmuka perangkat keras dan komunikasi data.

    Tingginya kebutuhan akan tenaga ahli dalam perangkat lunak dan jaringan menyebabkan profesi ini menjadi salah satu tulang punggung pada industri yang operasionalnya banyak mengandalkan pengolah data berbasis jaringan. Diantaranya seperti Internet Service Provider, Manufacturing Company hingga industri sektor jasa seperti rumah sakit, hotel, bank, sekolah dan universitas.

    Kenapa Kamu Harus Kuliah di STMIK LIKMI?

    Setelah paham mengenai Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI, berikut akan dijelaskan alasan kenapa kamu harus kuliah di kampus ini.

    1. Lokasi Strategis

    STMIK Likmi berada di kota Bandung, tepatnya di Jl. Ir. H. Juanda No.96, Lebak Gede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132. Kota ini merupakan salah satu kota yang sangat menunjang suasana belajar dan mengajar yang kondusif. Lokasi kampusnya yang berada di tengah kota, membuat STMIK Likmi sangat mudah diakses baik oleh kendaraan pribadi maupun dengan transportasi umum. Selain itu, kampus ini juga berdekatan dengan pusat keramaian seperti pusat perbelanjaan/mall, sehingga memudahkan kamu untuk mencari kebutuhan hidup sehari-hari. Untuk kamu yang berasal dari luar kota Bandung, tidak perlu khawatir, karena di sekitar kampus STMIK-LIKMI, banyak terdapat pondokan/kost yang dapat diakses kurang dari 10 menit dari STMIK-LIKMI.

    2. Memiliki staf Pengajar Ahli

    Kualitas staf pengajar menjadi salah satu faktor yang menentukan standar pendidikan di sebuah perguruan tinggi. Staf pengajar STMIK LIKMI adalah tenaga pengajar yang berdedikasi tinggi pada dunia pendidikan komputer dan berpengalaman tidak hanya secara teori saja, akan tetapi juga secara praktek. Dedikasi dan komitmen para tenaga pengajar ini, ditunjukkan melalui karya-karya tulis mereka yang telah menjadi best seller. Misalnya buku seri 36 Jam Belajar Komputer dan Seri Penuntun Praktis yang diterbitkan oleh penerbit terkemuka di bidang komputer. Selain itu, juga banyak dijadikan sebagai bahan referensi oleh para siswa sekolah menengah maupun mahasiswa ilmu komputer di seluruh Indonesia.

    3. Sistem Pendidikan yang Berkualitas

    Selain tenaga pendidikan yang berkualitas, STMIK LIKMI juga memiliki sistem pendidikan yang berkualitas. Materi pendidikan di kampus ini disampaikan dalam bentuk kuliah ceramah/seminar/diskusi dan praktikum untuk menjamin tercapainya konsep LINK AND MATCH. Semua mata pelajaran/kuliah komputer dilaksanakan dengan SISTEM PRAKTEK LANGSUNG (learning by doing) untuk membiasakan kamu menerapkan teori dan praktek yang telah diperolehnya. Dengan sistem ini diharapkan bagi yang belum memiliki pengetahuan komputer juga dapat menguasai materi pelajaran dengan baik. Sedangkan bagi yang telah memiliki dasar pengetahuan komputer, pendidikan ini merupakan sarana yang tepat untuk memperdalam pengetahuan mereka, serta meningkatkan keahlian praktek yang jarang diperoleh di lembaga pendidikan lainnya.

    3. Terdapat Fasilitas Career & Development Centre

    Untuk menjembatani lulusan dengan lapangan kerja, maka STMIK-LIKMI telah mengembangkan sarana career and development centre. Wadah ini berfungsi untuk menyalurkan para lulusan kepada para perusahaan yang telah menjalin kerjasama dengan LIKMI. Beberapa diantaranya yaitu PT. Bank Central Asia, PT, Bank Permata, PT, Asuransi Allianz Life Indonesia, Mitra Medika, Panasia Group, dan masih banyak lagi.

    Pembayaran Kuliah di Fakultas Creative Digital Business STMIK LIKMI menggunakan Danacita

    Itulah pembahasan seputar Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI hingga prospek kerjanya. Saat ini, Danacita dan STMIK LIKMI telah bekerja sama untuk mempermudah mahasiswa STMIK LIKMI untuk membiayai studi mereka. Danacita sendiri adalah perusahaan teknologi finansial yang memiliki misi untuk memperluas akses pendidikan di Indonesia melalui pembiayaan pendidikan tinggi secara bertahap untuk pelajar, mahasiswa dan tenaga profesional.

    Kerjasama antara Danacita dan STMIK LIKMI adalah dengan memberikan solusi program cicilan multi semester untuk calon mahasiswa STMIK LIKMI. Cicilan Multi Semester adalah program pembiayaan yang memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa untuk dapat melakukan pembiayaan biaya kuliah hingga 4 semester sekaligus hanya dalam 1 kali pengajuan di Danacita.

    Melalui program cicilan multi semester Danacita ini, kamu dapat fokus untuk menempuh pendidikan kamu di STMIK Likmi tanpa harus mengalami kendala dalam melakukan pembayaran biaya kuliah setiap semesternya. Apalagi keamanan data pengajuan kamu di Danacita terjamin keamanannya karena Danacita telah memiliki izin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta tersertifikasi ISO 27001.

    Selain dengan STMIK LIKMI, Danacita juga bekerjasama dengan lebih dari 130 institusi pendidikan lain di seluruh Indonesia sehingga sudah pasti aman dan terjamin. Dengan mengajukan ke Danacita, kamu juga bisa membayar biaya kuliah mulai dari 6 hingga 24 bulan sehingga lebih ringan. Proses pengajuannya cepat dan mudah dengan maksimal 2 hari kerja tanpa dibebani DP, uang jaminan dan biaya lainnya.

    Tertarik untuk menggunakan Danacita? Yuk, isi data dirimu dengan klik banner di bawah ini dan Tim CS Danacita akan membantumu untuk proses pengajuan biaya cicilan di STMIK Likmi!

    banner-blog-leads-generation

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    Fakultas Creative Digital Technology STMIK LIKMI STMIK LIKMI
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri