Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Jurusan Ilmu Pemerintahan: Info, Mata Kuliah, Prospek Kerja Lengkap

2022-12-01

jurusan-ilmu-pemerintahan

Daftar isi

    Setelah lulus SMA dan berencana untuk melanjutkan ke perguruan tinggi, tentu pernah

    bingung dalam memilih jurusan yang sesuai dengan passion kamu. Sebab, salah jurusan nantinya akan berpengaruh terhadap semangat kuliah bahkan pekerjaan yang akan kamu dapatkan setelah lulus kuliah.

    Bagi sebagian orang, jurusan ilmu pemerintahan terdengar asing di telinga. Maklum, jurusan ini bukan termasuk jurusan yang favorit yang banyak peminatnya. Walaupun begitu, jurusan ilmu pemerintahan memiliki prospek kerja yang bagus lho. Simak penjelasan di bawah ini, siapa tahu passionmu ada di sini!

    Apa Itu Jurusan Ilmu Pemerintahan

    Jurusan ilmu pemerintahan adalah jurusan yang mempelajari dinamika dalam pemerintahan, permasalahan organisasi, kepemimpinan, manajemen dalam penyelenggaraan lembaga-lembaga pemerintahan: eksekutif, legislatif, yudikatif serta lembaga-lembaga lainnya.

    Mahasiswa jurusan ilmu pemerintahan akan dibentuk untuk bisa menguasai konsep dan juga teori Ilmu Pemerintahan sebagai dasar bertindak ilmiah, baik dalam sikap namun juga dalam mengembangkan Ilmu Pemerintahan. Jurusan ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki ketertarikan untuk terjun ke dunia pemerintahan maupun politik.

    Matkul dan Perkuliahan Jurusan Ilmu Pemerintahan

    Kuliah di jurusan ilmu pemerintahan tidak sesusah dan serumit yang kamu bayangkan. Keberanian untuk menyampaikan pendapat adalah salah satu kunci agar kamu lebih enjoy menjalani perkuliahan. Tidak perlu takut salah karena di jurusan ini tidak ada jawaban mutlak, tidak harus sama tergantung kontes dan dipandang dari sudut mana. Mulailah mencoba saat ada kesempatan diskusi dari dosen ketika di kelas.

    Sebagai gambaran, berikut mata kuliah jurusan ilmu pemerintahan yang umumnya akan diajarkan:

    • Pendidikan Kewarganegaraan
    • Pengantar Ilmu Politik
    • Sistem Hukum Indonesia
    • Sistem Sosial Budaya Indonesia
    • Pengantar Ilmu Pemerintahan
    • Teori-teori Politik dan pemerintahan
    • Sistem Perekonomian Indonesia
    • Statistik Sosial
    • Ekologi Pemerintahan
    • Manajemen SDM Pemerintahan
    • Sistem Pemerintahan di Indonesia
    • Sistem Politik Indonesia
    • Hukum Tata Pemerintahan
    • Sistem Pemerintahan Daerah
    • Etika Politik dan pemerintahan
    • Sistem Kepartaian dan Pemilu di Indonesia
    • Organisasi & Manajemen Pemerintahan
    • Kepemimpinan dalam Pemerintahan

    Sebagian besar tugas kuliah adalah tentang menganalisis suatu permasalahan. Kuliah lapangan atau praktikum di jurusan ilmu pemerintahan biasanya adalah seputar instansi pemerintahan yang izin maupun prosesnya tidak sesulit yang kamu bayangkan asal sesuai prosedur. Nah, kalau sudah lulus kamu akan mendapat gelar Sarjana Ilmu Pemerintahan.

    Alasan Memilih Jurusan Ilmu Pemerintahan

    Perkembangan IPTEK dan pembangunan pemerintahan adalah suatu rantai yang saling membutuhkan satu sama lain. Untuk itu, jurusan ilmu pemerintahan dianggap penting sebagai bibit awal penerus pembangunan bidang pemerintahaan yang terstruktur. Selain itu, jurusan ilmu pemerintahan secara tidak langsung akan membentuk pengetahuan dan pemahaman teoritis, membentuk kemampuan berpikir, memperkuat berbagai kemampuan praktis, analisis dan kemampuan manajerial.

    Prospek kerja jurusan ilmu pemerintahan juga cukup menjanjikan. Berbagai pilihan pekerjaan bisa menjadi referensi, mulai dari anggota legislatif, baik di pusat maupun di daerah, asisten peneliti, hingga organisasi masyarakat. Tidak hanya itu, kamu juga bisa membagi ilmu yang telah kamu miliki dengan menjadi dosen atau guru jurusan ilmu pemerintahan.

    Selain dalam lingkup pemerintahan secara formal, sarjana Ilmu Pemerintahan juga sangat berpeluang dalam bidang konsultan kebijakan maupun konsultan politik yang saat ini sedang menjadi primadona. Faktanya, saat pesta demokrasi berlangsung, konsultan politik sangat dibutuhkan perannya dalam kajian kebijakan hingga evaluasi dari kebijakan-kebijakan pemerintahan.

    Prospek Kerja Jurusan Ilmu Pemerintahan

    Kebutuhan lulusan jurusan ilmu pemerintahan di dunia kerja ini sangat banyak. Kamu bisa bekerja di berbagai bidang, berikut penjelasannya:

    1. Staf Atau Anggota Legislatif

    Lulusan jurusan ilmu pemerintahan bisa menjadi staf atau anggota legislatif yang bertugas sebagai pembuat aturan hukum. Dengan latar belakang keilmuan yang kamu miliki, bisa mencalonkan diri menjadi anggota legislatif atau anggota DPR. Jika tidak yakin dengan hal tersebut, kamu bisa menjadi staf ahli di badan legislatif, baik yang ada di tingkat pusat maupun di tingkat daerah.

    2. Aparatur Pemerintah

    Prospek kerja lulusan jurusan ilmu pemerintahan selanjutnya adalah menjadi aparatur pemerintah. Kamu bisa mengajukan diri menjadi pegawai negeri sipil (PNS) yang nantinya mengisi jabatan fungsional negara. Baik itu di tingkat daerah maupun kementerian.

    3. Spesialis Hubungan Masyarakat

    Spesialis hubungan masyarakat juga menjadi profesi yang cocok bagi lulusan jurusan ilmu pemerintahan. Tugasnya adalah bertanggung jawab mempromosikan citra publik baik itu untuk perorangan, kelompok maupun organisasi. Kamu juga bertanggung jawab untuk menyampaikan informasi dari pemerintah kepada masyarakat luas.

    4. Jurnalis

    Bukan hanya lulusan komunikasi yang bisa meniti karir menjadi jurnalis. Sebagai lulusan jurusan ilmu pemerintahan, kamu pun berpeluang memanfaatkan prospek kerja ilmu pemerintahan sebagai jurnalis. Ini karena telah banyak media yang menyajikan tayangan berita tanpa konten lain. Dengan begitu, peluang karir kamu kedepannya masih sangat bagus.

    5. Pendidik atau Dosen

    Prospek karir yang bisa kamu coba setelah lulus dari jurusan ilmu pemerintahan, yaitu menjadi tenaga pendidik atau dosen. Menjadi seorang pendidik tidak harus bergelar S.Pd. Lulusan ilmu pemerintahan juga bisa mengambil profesi sebagai tenaga pengajar. Jika tertarik, kamu disarankan melanjutkan pendidikan hingga S2 agar bisa menjadi dosen.

    Kampus dengan Jurusan Ilmu Pemerintahan Terbaik

    Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) merupakan kampus dengan jurusan ilmu pemerintahan terbaik yang bisa kamu pilih. UNIKOM memberikan fasilitas untuk mendukung kegiatan belajar mengajar mahasiswanya, seperti kamu akan diajarkan oleh SDM Dosen yang Unggul yang sebagian besar telah bergelar Doktor dan sisanya sedang melakukan studi S3, memiliki sarana dan prasarana yang memadai seperti Lab fotografi, TV, radio, komputer, bahasa, lab. diplomatik dan Komunikasi.

    Informasi selengkapnya di sini.

    Baca juga: Informasi Program Unggulan dan PMB UNIKOM Bandung

    Berkuliah di Jurusan Ilmu Pemerintahan dengan Danacita

    Kamu ingin kuliah jurusan Ilmu Pemerintahan di Universitas Komputer Indonesia tetapi terhalang biaya? Jangan sedih, sekarang kamu bisa berkuliah dengan mudah di UNIKOM bersama Danacita. Danacita adalah sebuah platform Fintech pembiayaan pendidikan yang bertujuan untuk memperluas akses pendidikan tinggi dan pelatihan di Indonesia. Termasuk berkuliah jurusan Ilmu Pemerintah di Universitas Komputer Indonesia.

    Dengan menggunakan Danacita, kamu bisa membayar kuliah secara bulanan selama 6 hingga 24 bulan. Danacita sudah memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan tersertifikasi ISO 27001 sebagai pelaksanaan praktek keamanan informasi. Selain itu, kamu tidak perlu membayar DP (Down Payment) atau jaminan apapun. Pengajuan aplikasi dilakukan secara online dan juga offline hanya perlu menunggu 2 hari kerja untuk diproses. Kamu juga bisa melunasi cicilan lebih awal tanpa dikenakan biaya tambahan.

    Jangan sia-siakan kesempatan ini! Untuk info selengkapnya bisa lihat di sini atau jika ingin mulai mengajukan bisa klik melalui website atau app danacita.

    [SEO]

    📞 Klik banner di atas untuk jadwalkan ngobrol santai dengan Tim Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!