Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya

2022-12-30

Daftar isi

    Setelah lulus dari sekolah menengah, pasti banyak di antara kamu yang bingung langkah selanjutnya yang harus diambil. Salah satu pilihan yang mungkin terlintas adalah melanjutkan studi ke vokasi atau kursus profesi.

    Ada beberapa alasan mengapa banyak orang memutuskan untuk melanjutkan studi ke vokasi. Contohnya vokasi memberikan kesempatan bagi seseorang untuk mempelajari suatu bidang yang spesifik dan terfokus.

    Jika kamu tertarik untuk melanjutkan studi ke Vokasi, salah satu kampus yang menyelenggarakannya adalah Universitas Warmadewa. Berkuliah vokasi di kampus yang ada di Bali? Kenapa tidak? Tapi, tentunya kamu harus mengetahui lebih dalam mengenai Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya.

    Untuk itu, kamu bisa simak artikel berikut yang akan menjelaskan Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya.

    Informasi Mengenai Universitas Warmadewa

    Sebelum membahas tentang Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya, kamu perlu kenalan dulu dengan kampus ini. Universitas Warmadewa berada di Provinsi Bali. Ide pendirian Universitas Warmadewa (Unwar) tercetus pada Rapat Kerja Daerah Korpri Provinsi Bali pada 12 November 1982.

    Pendirian kampus ini merupakan gagasan yang dikemukakan oleh drs. Putu Kuna Wijaya, Ketua Korpri Unit Universitas Udayana yang juga Purek itu disetujui Korpri Pusat. Kuliah perdana, 17 September 1984, ditetapkan sebagai Dies Natalis Unwar.

    Universitas Warmadewa berlokasi di gedung milik sendiri, di lahan seluas sekitar 15.150 m2. Ada dua kampus di lokasi itu: Kampus Timur dan Kampus Barat. Program yang ditawarkan bervariasi, mulai dari vokasi hingga pasca sarjana.

    Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan Program Studinya

    Di bagian ini akan dijelaskan mengenai program studi Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya akan dibahas selanjutnya.

    Sama seperti Vokasi atau Politeknik, Sekolah Vokasi memberikan lebih banyak praktik, praktikum, pelatihan serta magang, dibanding dengan pendidikan akademik. Semua Lulusan dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

    Pengembangan Program Vokasi Universitas Warmadewa yang dimulai pada tahun 2017, mengacu pada Permenristekdikti Nomor 51 tahun 2018, serta sesuai dengan program yang tercantum dalam Rencana Strategis 2015-2019, Universitas Warmadewa.

    Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa bertujuan untuk membantu tercapainya program pemerintah di bidang pendidikan, yaitu penyediaan SDM berkualitas dan siap kerja.

    Visi Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa adalah menjadi pusat pendidikan Vokasi serta pengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) terapan yang bermutu, berintegritas, berwawasan ekowisata dan kompetitif di kawasan timur Indonesia pada tahun 2028.

    Sejalan dengan rumusan visi dan misi di atas, maka aktivitas Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa diarahkan untuk mencapai tujuan, menghasilkan lulusan sebagai tenaga ahli di tingkat Sarjana Terapan (S.Tr.), ataupun tenaga ahli tingkat menengah (Ahli Madya / A.Md.), yang mampu bersaing dan siap terjun ke dunia industri maupun usaha dan dunia kerja, di era Revolusi Industri 4.0.

    Vokasi di universitas warmadewa memiliki program studi, seperti:

    • Akuntansi perpajakan

    Mempelajari tata cara penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku. Ini termasuk pengaturan yang berlaku untuk penghitungan, pemotongan, dan pembayaran pajak, serta pengelolaan dokumentasi pajak yang diperlukan.

    • Sistem informasi akuntansi

    Mata Kuliah ini membahas tentang penerapan sistem informasi akuntansi yang tepat untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam proses akuntansi. Dan matakuliah ini juga membahas tentang penerapan prinsip-prinsip akuntansi, standar akuntansi, dan peraturan-peraturan yang berlaku dalam sistem informasi akuntansi.

    • Teknologi telekomunikasi

    Akan mempelajari tentang standar dan protokol yang digunakan dalam industri telekomunikasi, serta bagaimana mengelola dan mengembangkan jaringan telekomunikasi. Di prodi ini, kamu juga akan belajar tentang cara menggunakan dan memelihara perangkat telekomunikasi, serta memahami kebutuhan dan tren pasar telekomunikasi.

    Prospek Kerja Lulusan Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa

    Hal lain yang perlu kamu ketahui adalah prospek kerja Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya akan dibahas berikutnya.

    Prospek kerja lulusan Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa cukup terbuka luas, terutama bagi lulusan jurusan teknik. Beberapa profesi yang dapat dituju oleh lulusan Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa diantaranya adalah:

    • Teknisi
    • Mekanik
    • Teknik Elektro
    • Teknik Sipil
    • Teknik Mesin
    • Teknik Industri
    • Teknik Lingkungan
    • Teknik Komputer
    • Teknik Kimia
    • Teknik Pertanian

    Lulusan Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa juga dapat berkarir di dunia usaha, baik sebagai pengusaha sendiri ataupun bekerja di perusahaan swasta atau BUMN. Sebagai lulusan sekolah vokasi, mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan teknis yang tinggi dan mampu memecahkan masalah sesuai dengan bidang yang dipelajarinya.

    Biaya Kuliah Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa

    Setelah membaca informasi di atas, tentu kamu jadi ingin mengetahui lebih lanjut mengenai biaya kuliahnya. Untuk biaya pendaftaran universitas warmadewa:

    • Biaya pendaftaran kelas (program) reguler A dan D4 : Rp. 250.000
    • Biaya pendaftaran kelas (program) reguler B : Rp. 375.000
    • Biaya pendaftaran khusus Pendidikan Dokter : Rp. 1.000.000
    • Biaya pendaftaran program D3 : Rp. 175.000

    Berikut rincian Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya.

    Jurusan Jenjang Biaya SDP Biaya SPP Jumlah SKS Biaya Per SKS Biaya PKKMB Biaya Lainnya Biaya Kuliah Semester 1
    Akuntansi Perpajakan D4 1.500.000 1.200.000 21 100.000 1.500.000 350.000 6.650.000
    Sistem Informasi Akuntansi D3 1.400.000 1.200.000 20 100.000 1.500.000 350.000 6.450.000
    Teknologi Telekomunikasi D3 1.400.000 1.200.000 20 100.000 1.500.000 350.000 6.450.000

    Pembayaran Kuliah Universitas Warmadewa dengan Danacita

    Itu dia penjelasan seputar Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya. Semakin yakin untuk berkuliah di Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa dan biayanya terasa membebani? Kamu bisa loh menggunakan alternatif bayar kuliah dengan Danacita.

    Selain sudah bekerjasama resmi dengan Universitas Warmadewa, Danacita juga sudah berizin dan diawasi OJK sehingga sudah pasti aman dan terjamin. Dengan mengajukan ke Danacita, biaya kuliahmu bisa dibayar mulai 6 hingga 24 bulan sehingga jadi lebih ringan.

    Prosesnya juga cepat dan mudah secara online dengan maksimal 2 hari kerja tanpa dibebankan DP, uang jaminan atau biaya lainnya. Kini kamu bisa berkuliah di Sekolah Vokasi Universitas Warmadewa tanpa perlu takut karena biaya.

    Untuk info selengkapnya bisa lihat di sini atau jika ingin mulai mengajukan bisa klik melalui website atau app danacita.

    banner-blog-leads-generation

    Yuk, klik banner di atas untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!