Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Jurusan & Biaya Kuliah Usahid Surakarta Terbaru

2022-09-13

Daftar isi

    Tentang Universitas Sahid Surakarta

    Danacita merupakan perusahaan pembiayaan pendidikan berbasis teknologi memperluas mitra perguruan tinggi di Jawa Tengah dengan menggandeng kerjasama bersama Universitas Sahid Surakarta (Usahid Surakarta) yang berlokasi di Jl. Adi Sucipto No. 154 Kec. Laweyan, Kota Surakarta (Solo). Universitas Swasta ini didirikan di tahun 2002 oleh pengusaha sekaligus pendiri jaringan bisnis Sahid Group, Prof. DR. H. Sumandani S. Gitosardjono. Meskipun kampus ini tergolong usia muda namun menyimpan potensi yang luar biasa untuk menjadi perguruan tinggi besar di masa mendatang.

    Sesuai dengan visi Usahid Surakarta sebagai perguruan tinggi pengembang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEKS) yang menghasilkan lulusan unggul, berkarakter dan berjiwa kewirausahaan yang berdaya saing di Tingkat Nasional dan Internasional, terdapat 10 jurusan Usahid Surakarta dengan prospek kerja yang terjamin karena memang dirancang berdasarkan kebutuhan tenaga kerja saat ini.

    Berbagai Jurusan di Usahid Surakarta

    Jurusan Administrasi Bisnis

    Jurusan Administrasi Bisnis memiliki akreditasi B dengan fokus pembelajaran di governance, start-up business, dan managing business. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.350.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Administrasi Bisnis, yaitu:

    • Business Entrepreneur (pemilik atau konsultan bisnis)
    • Government Entrepreneur dalam instansi Pemerintahan
    • Academic Entrepreneur seperti tenaga pengajar
    • Social Entrepreneur seperti LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat)

    Jurusan S1 Desain Komunikasi Visual (DKV)

    Jurusan DKV memiliki akreditasi B dengan basis keilmuan seni, desain, komunikasi, bisnis dan teknologi untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan dalam penguasaan teknologi informasi, kearifan lokal, dan bisnis. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.650.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan DKV, yaitu:

    • Agensi periklanan
    • Konsultan branding
    • Perusahaan penerbitan
    • Desainer produk komersial dan industri
    • Kurator seni
    • Editor film dan video
    • Animator
    • Desainer lepas (freelance designer)

    Jurusan S1 Desain Interior

    Jurusan Desain Interior memiliki akreditasi B dengan basis ilmu desain yang meliputi kegiatan merancang, menciptakan, dan membuat sesuatu yang baru. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.450.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Desain Interior, yaitu:

    • Pengusaha dibidang desain interior
    • Desainer di konsultan/kontraktor bidang interior, furniture, handycraft, exhibition, visual merchandising store, dan lainnya
    • Marketing Designer di perusahaan properti
    • Penulis buku/wartawan dan peneliti di bidang desain interior
    • Pegawai Negeri Sipil (PNS) misalnya di kementerian perindustrian, pariwisata, perdagangan, pekerjaan umum, atau sekretariat negara
    • Dosen desain interior dengan menempuh pendidikan tambahan S2 Desain/Seni

    Jurusan S1 Teknik Informatika

    Jurusan Teknik Informatika memiliki akreditasi B yang hadir untuk memenuhi kebutuhan perkembangan teknologi terutama pada pengembangan software, jaringan komputer, IoT (Internet of Things), dan kecerdasan buatan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.650.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Teknik Informatika, yaitu:

    • Programmer
    • Software Engineer
    • Web Engineer
    • IT Consultant
    • Computer Network

    Jurusan S1 Psikologi

    Jurusan Psikologi memiliki akreditasi B dan mempelajari perilaku, fungsi mental, dan proses mental manusia. Jurusan psikologi di Usahid Surakarta memiliki khas tersendiri dimana lingkup keilmuannya lebih difokuskan dalam bidang psikologi pendidikan dan kewirausahaan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.450.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Psikologi, yaitu:

    • Praktisi kesehatan mental di dunia pendidikan
    • Terapis
    • Human Resource Development
    • Konselor
    • Periset pasar
    • Life coach

    Jurusan S1 Teknik Industri

    Jurusan Teknik Industri memiliki akreditasi B dan mempelajari bagaimana merancang, meningkatkan, dan memasang sebuah sistem terintegrasi yang terdiri dari bahan baku, sumber daya manusia, alat, informasi dan energi. Teknik Industri tidak hanya mempelajari keilmuan teknik saja, tetapi juga ilmu sosial, ekonomi, dan kesehatan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.450.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Teknik Industri, yaitu:

    • Konsultan
    • Supervisor
    • Manajer
    • PPIC (Production Planning and Inventory Control)
    • Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
    • Logistik

    Jurusan S1 Ilmu Komunikasi

    Jurusan Ilmu Komunikasi memiliki akreditasi B dan mempelajari bagaimana proses penyampaian pesan secara efektif dan berkolaborasi dengan banyak orang. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 6.650.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Ilmu Komunikasi, yaitu:

    • Humas dan Public Relationship
    • Content Creator
    • Copywriter
    • Produser
    • Reporter
    • Penyiar radio
    • Sales

    Jurusan S1 Keperawatan

    Jurusan Keperawatan memiliki akreditasi B yang mencetak lulusan dengan kemampuan mengelola klinik atau usaha yang berkaitan dengan kesehatan, memberi asuhan keperawatan, memimpin penelitian, dan memberikan pendidikan kesehatan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 7.600.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Keperawatan, yaitu:

    • Perawat di perusahaan kesehatan nasional/internasional
    • Wirausahawan di bidang keperawatan
    • Pegawai Negeri Sipil (PNS), misalnya di kementerian kesehatan
    • Pengelola Home Care untuk orang tua atau bayi
    • Tenaga pengajar seperti guru di sekolah kesehatan

    Jurusan S1 Farmasi

    Jurusan Farmasi memiliki akreditasi C dan mempelajari segala seluk-beluk mengenai obat. Selain itu, jurusan farmasi di Usahid Surakarta juga lebih diarahkan untuk unggul di bidang farmasi klinik komunitas dan bahan alam serta berjiwa kewirausahaan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp 8.190.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan Farmasi, yaitu:

    • Research dan development
    • Quality control
    • Quality assurance
    • Tenaga kependidikan
    • Pedagang Besar Farmasi (PBF)

    Jurusan Pendidikan 1 Tahun Profesi Ners

    Jurusan NERS memiliki akreditasi B dan mempelajari 11 bidang keperawatan yaitu keperawatan medikal, bedah, maternitas, anak, kritis, jiwa, komunitas, keluarga, gerontik, paliatif dan pendampingan orang sakit, serta manajemen keperawatan. Biaya masuk untuk jurusan ini sekitar Rp11.255.000. Beberapa contoh prospek karir lulusan NERS, yaitu:

    • Care provider (pemberi asuhan keperawatan)
    • Community leader (pemimpin dalam kegiatan komunitas profesi maupun sosial)
    • Tenaga pendidik kesehatan
    • Pengelola klinik
    • Peneliti

    Universitas Sahid Surakarta mempunyai 4 (empat) fakultas dengan 10 (sepuluh) program studi dalam upaya penjaminan program studi secara eksternal. Semua program studi di Usahid Surakarta telah memperoleh peringkat akreditasi Institut Perguruan Tinggi (AIPT) dengan No SK akreditasi 1097/SK/BAN-PT/Akred/PT/X/2015. Sembilan dari sepuluh program studi (Prodi) di Usahid Surakarta telah terakreditasi A dan prodi Desain Interior Usahid Surakarta menjadi satu-satunya prodi di perguruan swasta di Jawa Tengah terakreditasi B.

    Bayar Biaya Kuliah di Usahid Surakarta dengan Danacita

    Satu tahun, akademik penyelenggaraan kuliah dibagi menjadi dua semester yaitu ganjil dan genap, semester ganjil dimulai bulan September sampai dengan Februari sedangkan semester genap bulan Maret sampai dengan Agustus.

    Biaya kuliah Usahid Surakarta per semester dibayarkan sampai dengan semester 7, untuk semester selanjutnya hanya membayar sebesar 20% dari biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT). Biaya UKT belum termasuk biaya Skripsi, Wisuda dan Sertifikasi TOEFL/Sertifikasi lainnya.

    Berikut simulasi uang kuliah tunggal semester per program studi mahasiswa yang dapat dicicil secara bertahap menggunakan Danacita:

    Simulasi Pembiayaan Mahasiswa Aktif S1 Universitas Sahid Surakarta

    Biaya Pendidikan: UKT Cash Cicilan Reguler 6 bulan (Biaya UKT) Cicilan Reguler 12 bulan (Biaya UKT)
    Administrasi Bisnis Rp 5.100.000 Rp 941.800 Rp 514.250
    Teknik Industri, Desain Interior & Psikologi Rp 5.200.000 Rp 960.267 Rp 524.333
    Ilmu Komunikasi, DKV & Informatika Rp 5.400.000 Rp 997.200 Rp 544.500
    Keperawatan Rp 6.100.000 Rp 1.126.467 Rp 615.083
    Farmasi Rp 6.690.000 Rp 1.235.420 Rp 674.575
    Pendidikan 1 Tahun Profesi Ners Rp 11.255.000 Rp 2.078.423 Rp 1.134.879

    Note:

    * Sudah termasuk biaya platform bulanan dan biaya pengajuan 3% dikenakan sekali pada setiap tahap pengajuan

    ** Simulasi pembiayaan termasuk Biaya UKT

    Untuk informasi selengkapnya, konsultasi langsung dengan team Customer Success Danacita melalui: danacita.co.id/s/jadwalkansesi

    Cara Pengajuan Biaya Kuliah di Usahid Surakarta dengan Danacita

    1. Kunjungi website Danacita disini: https://danacita.co.id/partners/usahid/
    2. Klik ‘Ajukan’ jumlah biaya pendidikan kamu
    3. Siapkan dokumen yang diperlukan seperti:
      1. Bukti tagihan dari Usahid Surakarta
      2. Slip Gaji/Mutasi rekening wali 1 bulan terakhir
    4. Pastikan nomor handphone yang didaftarkan (Pelajar & Wali) dapat dihubungi oleh tim verifikasi Danacita.
    5. Cek status pengajuan di akun Danacita kamu
    6. Kamu bisa cek lebih lengkap disini ya

    Kamu tertarik untuk kuliah di Usahid Surakarta atau saat ini sedang menjadi mahasiswa aktif disana? Agar biaya kuliahmu semakin terjangkau, mulai ajukan ke Danacita!

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!