Daftar isi
Sebagian perguruan tinggi ada yang mengharuskan mahasiswanya untuk melakukan magang sebagai mata kuliah wajib dan syarat kelulusan, tetapi ada juga yang tidak. Alasan institusi tersebut tidak lain adalah agar para mahasiswa bisa melihat langsung proses penerapan keilmuan yang dipelajari selama berkuliah di dunia kerja.
Salah satu program magang di kampus yang didukung langsung oleh Kemendikbud-Ristek yaitu kampus merdeka. Jika dimanfaatkan dengan baik, kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dan manfaat selama masa magang tersebut.
Mendapat Pengalaman Kerja
Magang merupakan salah satu cara kamu bisa mendapatkan pengalaman sebelum benar-benar terjun di dunia kerja secara full time. Di zaman sekarang, banyak perusahaan yang memberikan persyaratan bagi calon pelamar untuk mempunyai pengalaman yang relevan atau sesuai dengan posisi yang dilamar.
Kamu bisa mencoba cari magang di bidang-bidang yang membuatmu tertarik. Selain itu, jika kamu ikut magang, banyak pelajaran yang akan kamu dapat, seperti cara berkomunikasi yang baik dengan tim, etika kerja, dan yang lainnya sebagai bekal kamu dalam perjalanan membangun karir ke depannya.
Menambah Relasi di Dunia Profesional
Bertemu dengan banyak rekan kerja di perusahaan tempat kamu magang membuat kamu bisa mulai membangun networking sebaik mungkin agar nantinya menjadi channel di kemudian hari. Jika kamu kebetulan mendapat kesempatan untuk mengikuti suatu event atau berhubungan langsung dengan perusahaan lain saat magang, hal ini bisa kamu manfaatkan dengan baik untuk menambah jaringan kamu di luar rekan kerja tempatmu magang. Bisa saja jaringan yang sudah kamu bangun tersebut akan menjadi rekan kerjamu saat kamu mulai full time nantinya.
Mengeksplorasi berbagai Pekerjaan
Nyatanya masih banyak mahasiswa yang bingung saat ditanya setelah lulus ingin bekerja apa? atau sudah ada plan karir ke depannya? Salah satu alasan mahasiswa masing bingung karena mereka masih minim pengalaman di dunia kerja, sehingga bisa dibilang mereka masih buta akan hal ini dan belum bisa menentukan bidang apa yang buat mereka tertarik.
Semakin banyak pengalaman magangmu saat di perkuliahan, akan semakin banyak juga kesempatan untuk melihat dan menentukan bidang mana yang memang benar-benar kamu minati atau tidak. Setelah kamu tahu, ini akan memudahkanmu untuk memutuskan karir yang akan kamu jalani setelah lulus dari perkuliahan nanti.
Membangun CV yang Lebih Baik
Source: Freepik/Racool Studio
CV merupakan hal penting untuk bisa masuk ke dunia kerja. Jika kamu mengikuti magang, kamu sudah mulai belajar atau mencuri start bagaimana cara membuat CV yang baik sebelumnya. Setelah selesai magang, tentu pengalaman kamu tersebut bisa langsung dimasukkan ke CV-mu.
Saat kamu melamar magang lainnya atau pekerjaan nanti setelah lulus, tentu CV kamu akan dipertimbangkan oleh perekrut dengan pengalaman magang yang sudah kamu punya. Tentunya hal ini bisa membuatmu tidak perlu kecil hati untuk bersaing dengan banyaknya kandidat lain.
Baca juga tentang CV: 8 Soft Skill yang Wajib Ada di CV Saat Melamar Pekerjaan Pertama Kamu
Belajar Tentang Lingkungan Kerja
Saat magang, pastinya kamu akan masuk ke dunia baru yang belum pernah kamu rasakan sebelumnya. Banyak hal yang bisa kamu dapatkan dan pelajari dari lingkungan tempat kamu magang, mulai dari rekan satu tim sampai suasana kantor juga. Kamu bisa mempelajari banyaknya karakter rekan kerjamu sehingga bisa menyesuaikan diri dengan baik dan menghindari salah paham.
Selain itu, tentu kamu akan semakin bisa menghargai perbedaan di tempat kerja karena sudah pasti akan banyak sekali diskusi yang dilakukan untuk kemajuan perusahaan. Di sisi lain kamu juga bisa memperhatikan tentang politik kantor di dunia kerja. Dengan begitu, kamu bisa mulai berusaha untuk memikirkan cara menghadapinya saat nanti kamu benar-benar sudah full di dunia profesional.
Dapat Penghasilan Tambahan
Source: Pexels/Maitree Rimthong
Jika magang yang kamu ikuti adalah magang berbayar, sudah pasti kamu bukan hanya akan mendapat pengalaman secara profesional tetapi juga menghasilkan uang sebagai penghasilan tambahanmu. Memang upah atau gaji yang kamu dapatkan bisa saja tidak sebesar yang kamu harapkan, meskipun begitu, upah tersebut bisa menjadi tambahan uang saku bulanan kamu. Di sisi lain kamu juga bisa membantu orang tuamu untuk membayar biaya kuliah dan meringankan beban orang tuamu.
Menambah Skill
Skill yang sudah pasti akan meningkat saat mengikuti magang adalah skill komunikasi, karena kamu diharuskan untuk menciptakan komunikasi yang baik dengan rekan kerja. Selain itu, kamu tentunya akan mengetahui sisi kelemahan dan kelebihanmu dari feedback yang diberikan rekan kerja ataupun atasan. Dari feedback ini, kamu akan tahu mana yang harus kamu tingkatkan, perbaiki, atau pertahankan performa kerjanya supaya skill atau kemampuan kamu akan terus bagus dan terasah sebagai bekal menghadapi dunia profesional.
Selain dengan magang, kamu juga bisa mulai menambah skill dengan cara mengikuti kursus di berbagai lembaga pendidikan. Dengan mengikuti kursus, kamu bisa mendapatkan pembelajaran di luar akademik yang kamu minati. Jika kamu tertarik untuk mengikuti kursus-kursus di berbagai macam bidang, salah satu platform yang bisa kamu cek adalah Danacita. Kursus-kursus seperti:
Digital Marketing
RevoU adalah lembaga pendidikan teknologi yang fokus pada pendidikan dan pelatihan kompetensi digital. Kursus di RevoU berdurasi kurang lebih 3 bulan dan 3 bulan berikutnya untuk program pelatihan dan pendampingan pencarian kerja. Kamu bisa cek info lengkapnya di sini ya.
Coding
Hacktiv8 adalah lembaga pendidikan teknologi yang berfokus pada pengembangan talent digital untuk mempersiapkan banyak anak yang berkompeten bisa berkarir di dunia teknologi. Kamu bisa belajar Javascript, data science dan yang lainnya dengan lengkap. Untuk info lengkapnya bisa kamu cek di sini ya.
Persiapan Karir Bidang Tech
Upscale adalah institusi persiapan karir bidang teknologi dengan fasilitas lengkap dan pengajar yang berpengalaman. Upscale juga sudah memiliki beberapa mitra perusahaan bidang teknologi untuk mempersiapkan prospek kerjanya loh. Kamu bisa cek info lengkapnya di sini.
Untuk informasi kursus di bidang lain, kamu bisa langsung cek website Danacita di sini. Danacita juga menyediakan layanan cicilan untuk biaya kursusmu jika dirasa membebani dan membuat kamu bisa upgrade skill dengan biaya yang lebih terjangkau. Yuk, kita tambah skill sambil magang supaya bisa menjadi lebih baik dan siap di dunia kerja!