Daftar isi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM menjadi salah satu tujuan yang banyak diincar calon mahasiswa. Peminatnya dari tahun ketahun terus bertambah. Kuliah jurusan Ekonomi dan Bisnis tidak hanya belajar tentang uang dan manajerial saja. Namun, di fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM kamu juga bakal belajar banyak tentang mengelola sumberdaya perusahaan hingga bisnis.
Sayangnya, masih banyak orang yang berpikir bahwa prospek kerja fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM dan biayanya terlalu sempit. Jika kamu tertarik memilih di bidang ini, simak informasi fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM dan biayanya berikut.
Mengenal UNIKOM
Sebelum mengetahui lebih lanjutnya mengenai fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM dan biayanya, kamu juga perlu tahu tentang Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM).
Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) merupakan perguruan tinggi swasta yang didirikan pada tanggal 8 Agustus 2000 di Kota Bandung. Saat pertama kali didirikan pada tahun 1944, kampus ini bernama Lembaga Pendidikan Komputer Indonesia Jerman (LPKIG). Bertempat di Jalan Dipati Ukur 102 Bandung, LPKIG mulanya dilengkapi dengan 1 ruang kelas berkapasitas 50 orang dan 1 laboratorium komputer dengan 25 unit komputer. Hal inilah yang menjadi cikal bakal.
4 tahun berdiri, LPKIG mengalami perkembangan yang cukup pesat. Peserta didik bertambah menjadi sekitar 1184 orang, LPKIG juga memiliki tambahan gedung baru berlantai 6 yang terletak di Jalan Dipati Ukur 114. Lalu agar sistem pendidikan lebih efisien, efektif, dan produktif serta memiliki struktur organisasi yang lebih baik, enam bulan kemudian dilakukan usulan ke Dikti untuk melakukan merger kedua Sekolah Tinggi tersebut menjadi Universitas. Pada hari Selasa, 8 Agustus 2000, Unikom resmi berdiri melalui SK Mendiknas no.126/D/O/2000.
20 tahun berdiri, kini UNIKOM semakin berkembang dan dikenal. Meskipun namanya Universitas Komputer Indonesia, UNIKOM tidak hanya fokus pada komputer kok. UNIKOM kini memiliki 6 fakultas dengan 7 program studi jenjang diploma, 18 program studi jenjang sarjana, dan 3 program studi jenjang pascasarjana.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM beserta Prodinya
Di bagian ini akan dijelaskan mengenai prodi fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM dan biayanya akan dijelaskan di bagian selanjutnya. Fakultas Ekonomi dan Bisnis memiliki Roadmap (FEB) UNIKOM memiliki tekad untuk menjadi “Fakultas terkemuka di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, berwawasan Global, berjiwa Entrepreneur dan menjadi Pusat Pengembangan di bidang Ekonomi dan Bisnis yang mendukung Pembangunan Nasional serta berorientasi pada kepentingan Masyarakat, Bangsa dan Negara”.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis di UNIKOM memiliki 5 program studi yang terdiri dari 3 jenjang D3 dan 2 jenjang S1
- Akuntansi D3
- Keuangan dan Perbankan D3
- Manajemen Pemasaran D3
- Akuntansi S1
- Manajemen S1
Pekerjaan yang Bisa Diambil Lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM
Setelah membahas prodinya, di bagian ini akan menjabarkan prospek kerja lulusan fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM dan biayanya baru akan dirinci selanjutnya. Setelah kamu menjalani masa pendidikan atau berkuliah di fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM, pertanyaan yang sering dilontarkan adalah begitu lulus akan kerja apa? Berkuliah di jurusan Ekonomi dan Bisnis apakah susah? Jangan khawatir, berikut prospek kerja yang bisa kamu lakukan saat lulus dari fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM.
1. Konsultan Ekonomi
Pekerjaan yang bisa diambil lulusan fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM yang pertama adalah konsultan ekonomi. Konsultan keuangan memiliki peran sebagai seorang yang memberikan konsultasi, solusi atau membuat perencanaan keuangan bagi klien maupun orang yang membutuhkan jasanya. Dalam hal ini, mereka akan melakukan tugasnya setelah mendengar permasalahan yang dialami oleh klien. Karena seperti yang kita tahu, masing-masing orang memiliki masalah finansial yang berbeda.
2. Perpajakan
Hampir di semua sektor bisnis dan usaha akan berhubungan dengan perpajakan. Dengan gelar sarjana ekonomi, kamu bisa mencoba untuk melamar kerja di kantor pajak. Pekerjaan ini sangat cocok untukmu yang ingin mempelajari hal baru. Latar belakang sarjana ekonomi sangat berhubungan dengan profesi satu ini. Namun, karena birokrasi selalu mengalami penyesuaian, ilmu perpajakan juga harus banyak kamu pelajari.
3. Perbankan
Prospek kerja lulusan fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM di perbankan tentu sudah tak asing ya. Karir perbankan sangat populer di kalangan lulusan ekonomi karena menawarkan potensi pendapatan tinggi dan sangat membutuhkan banyak ekonom. Lulusan dengan latar belakang jurusan ilmu ekonomi sangat dihargai di perbankan dalam peran-peran terkait kontrol keuangan, perencanaan keuangan, analisis risiko, analisis data, dan konsultasi.
4. Guru
Setelah lulus dari fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM, kamu bisa menjadi guru di suatu instansi pendidikan formal maupun non formal. Biasanya topik yang diajarkan adalah akuntansi, keuangan, manajemen sumber daya manusia, dan pemasaran.
5. Pegawai Pajak/Pegawai Persiapan Pajak
Prospek kerja fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM selanjutnya adalah pegawai pemerintah. Tugasnya adalah segala hal yang terkait dengan pajak, mulai dari memastikan pengisian dengan benar hingga menghitung besaran pajak yang dibebankan kepada individu atau perusahaan.
Baca juga: Info Biaya Kuliah UNIKOM Bandung, Ada Cicilan 0%!
Biaya kuliah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM
Setelah mengetahui berbagai informasi lengkap sebelumnya mengenai fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM akan dirinci pada bagian ini.
1. Biaya Pengembangan Pendidikan (BPP)
- Manajemen (S1) Rp7.500.000
- Akuntansi (S1) Rp7.500.000
- Akuntansi (D3) Rp6.000.000
- Keuangan dan Perbankan (D3) Rp6.000.000
- Manajemen dan Pemasaran (D3) Rp4.000.000
2. Biaya Penunjang Awal (BPA)
- Manajemen (S1) Rp2.500.000
- Akuntansi (S1) Rp2.500.000
- Akuntansi (D3) Rp2.000.000
- Keuangan dan Perbankan (D3) Rp2.000.000
- Manajemen dan Pemasaran (D3) Rp2.000.000
3. Biaya Kuliah Semester I Ganjil dan Semester II Genap Tahun Ajaran 2024/2025
Biaya Kuliah Semester | Cicilan 0% selama 3 Bulan dari Danacita |
---|---|
S1 - Akuntansi | Rp2.666.667 |
S1 - Manajemen | Rp2.666.667 |
D3 - Akuntansi | Rp2.000.000 |
D3 - Keuangan & Perbankan | Rp2.000.000 |
D3 - Manajemen & Pemasaran | Rp1.333.333 |
Pembayaran Kuliah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM Menggunakan Danacita
Kesempatan untuk kamu berkuliah di fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM sangat terbuka lebar. Apalagi saat ini, Danacita dan Universitas Komputer Indonesia telah bekerja sama untuk mempermudah kamu untuk membiayai studi di FEB UNIKOM Danacita sendiri adalah perusahaan teknologi finansial yang memiliki misi untuk memperluas akses pendidikan di Indonesia melalui pembiayaan pendidikan tinggi secara bertahap untuk pelajar, mahasiswa dan tenaga profesional.
Kerjasama antara Danacita dan Universitas Komputer Indonesia adalah dengan memberikan solusi program cicilan 0% Biaya Kuliah Semester (BKS) untuk calon mahasiswa UNIKOM. Cicilan 0% memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa baru dalam membayar biaya kuliah tanpa dikenakan biaya tambahan apapun.
Melalui program cicilan 0% dari Danacita Danacita ini, kamu dapat fokus untuk menempuh pendidikan kamu di UNIKOM. Apalagi keamanan data pengajuan kamu di Danacita terjamin keamanannya karena Danacita telah memiliki izin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta tersertifikasi ISO 27001.
Tertarik untuk menggunakan Danacita? Yuk, isi data dirimu dengan klik banner di bawah ini dan Tim CS Danacita akan membantumu untuk proses pengajuan biaya cicilan di UNIKOM!