Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Tes IELTS: Pengertian, Manfaat dan Info Lengkap

2023-01-31

Daftar isi

    Di era yang super maju sekarang, penggunaan bahasa Inggris sudah menjadi hal yang biasa dan kamu pasti melihatnya ada dimana-mana. Mulai dari lingkungan sendiri, inovasi dan perkembangan yang mendunia, sebagai alat komunikasi perdagangan, dan masih banyak lagi. Oleh karena itu, pastinya banyak sekali alasan yang mendorong betapa pentingnya belajar bahasa Inggris sebagai bekal menghadapi dunia.

    Jika kalian memiliki rencana melanjutkan kuliah di luar negeri, kemampuan berbahasa Inggris menjadi kunci utama. Ada beberapa parameter yang dijadikan alat ukur untuk melihat kemampuan berbahasa Inggris seseorang. Selain TOEFL, ada pula IELTS (International English Language Testing System),

    IELTS adalah tes yang diakui secara global untuk menguji kemampuanmu dalam berbahasa Inggris. Yuk, kita simak penjelasan lebih lanjut mengenai IELTS di bawah ini!

    Apa Itu IELTS?

    IELTS adalah sebuah tes kemahiran bahasa Inggris yang membuktikan kamu memiliki standar tertentu dalam bahasa Inggris, baik untuk tujuan bekerja atau belajar. Tes yang akan dijalani untuk mengetahui empat keterampilan berbahasa yaitu mendengarkan, membaca, berbicara dan menulis.

    IELTS adalah tes yang diakui oleh institusi-institusi pendidikan di Inggris, Amerika Serikat, Australia, Selandia Baru, Hong Kong, Irlandia, Afrika Selatan dan sejumlah badan profesional di seluruh dunia termasuk Dinas Imigrasi Selandia Baru dan Dewan Media Inggris General Medical. IELTS diterima oleh lebih dari 6.000 organisasi di seluruh dunia.

    Apa Saja Kategori Tes IELTS

    Tes IELTS dibagi menjadi dua kategori yang berbeda. Masing-masing kategori tersebut harus dipilih sesuai dengan kebutuhanmu. Dengan mengetahui jenis IELTS yang ingin diambil, maka kamu bisa lebih fokus dalam menjawab dan mempersiapkan strategi sebelum mengikuti tes IELTS.

    1. IELTS Academic

    Sesuai dengan namanya, tes akademik IELTS adalah ditujukan bagi siswa yang ingin diterima di studi pasca sekolah menengah dengan bahasa Inggris sebagai pengantar. Namun, tes Akademik tidak hanya untuk siswa. Banyak profesional luar negeri dan pelamar kerja mungkin juga diminta untuk menyerahkan skor IELTS Akademik.

    Secara khusus, tes akademik IELTS adalah menguji keterampilan membaca dan menulis yang tidak selalu menjadi bagian dari komunikasi sehari-hari di antara penutur bahasa Inggris. Anggap saja ini sebagai pengantar kecil untuk jenis bahasa yang akan ditemui di universitas dan pengalaman kuliah saat belajar di negara berbahasa Inggris.

    2. IELTS General Training

    Jika kamu mendaftar untuk imigrasi umum di negara-negara seperti Kanada, Amerika Serikat, Australia, dan Inggris, tes General Training IELTS adalah pilihan yang tepat!

    Beberapa perusahaan multinasional menggunakan skor IELTS General untuk menentukan kemampuan bahasa Inggris karyawan asing. Tujuan tes general training IELTS adalah mengevaluasi kemampuan berbahasa Inggris kamu dalam lebih banyak situasi sehari-hari, seperti di lingkungan sosial atau kerja.

    Manfaat Tes IELTS

    Seseorang yang memiliki sertifikat IELTS mempunyai sejumlah manfaat yang bisa digunakan.

    Lantas, apa saja manfaat tes IELTS? Yuk, kita cari tahu!

    1. Diakui dunia

    Manfaat utama tes IELTS adalah kemampuan kamu sudah diakui oleh dunia. Kemampuan dalam bahasa Inggrismu sudah menjadi hal yang patut dibanggakan karena sudah terasa dengan kemampuan dunia.

    2. Mudah Mencari Kerja dan Beasiswa

    Karena kemampuan kita dalam berbahasa Inggris sudah diakui oleh dunia, hal ini memudahkan untuk mencari pekerjaan. Tak hanya pekerjaan saja, kita juga bisa dengan mudah mendapatkan beasiswa. Apalagi, kalau kita berniat untuk mencari pekerjaan dan beasiswa di luar negeri.

    3. Proses Pengajuan Visa Lebih Mudah

    Manfaat tes IELTS adalah untuk mempermudah mengajukan visa salah satunya adalah memberitahukan kemampuan bahasa Inggris. Sesuai standar internasional, kita bisa membuktikan kemampuan ini melalui sertifikat IELTS.

    Format Tes IELTS

    IELTS adalah tes yang akan menguji empat kemampuan berbahasa, yaitu mendengarkan, menulis, membaca, dan berbicara. Kamu akan melakukan tes tersebut di hari yang sama secara bergantian. Berikut penjelasan lengkapnya.

    1. Listening Section

    Format pertama tes IELTS adalah listening section atau mendengarkan. Tes ini akan berlangsung selama 30 menit dengan 4 bagian dan 40 pertanyaan. Hal yang harus diperhatikan pada tes listening section IELTS adalah kamu akan uji mengenai pemahaman spesifik dan keseluruhan bahasa Inggris dalam berbagai konteks dan format.

    2. Reading Section

    Format kedua tes IELTS adalah reading section. Tes ini akan berlangsung selama 60 menit. Peserta tes akan menjawab 3 bagian yang terdiri dari 40 pertanyaan. Nah, hal yang harus kamu pahami dalam tes reading section IELTS adalah memahami teks secara rinci dan menunjukkan bahwa memahami informasi rumit yang disediakan dalam bahasa Inggris.

    3. Writing Section

    Format ketiga tes IELTS adalah writing section. Tes menulis ini berlangsung selama 60 menit. Peserta tes akan mengerjakan 2 tugas. Agar lolos dalam tes writing section IELTS adalah diharapkan menggunakan bahasa Inggris untuk berbagai tujuan dan menunjukkan kemampuanmu dalam menyesuaikan cara tulis untuk topik dan konteks yang berbeda. Struktur kalimat, kosa kata, penggunaan tata bahasa dan gaya akan dinilai.

    4. Speaking Section

    Format terakhir tes IELTS adalah speaking section. Tes berbicara ini berlangsung selama 11-14 menit dan terdiri dari 3 bagian. Peraturan tes speaking section IELTS adalah akan mendapatkan bentuk tes yang sama.

    Tes ini melibatkan wawancara individu dengan seorang guru dan mencakup berbagai topik dan konteks. Kamu harus dapat membicarakan topik pribadi, memberikan pembicaraan singkat tanpa bantuan pada topik yang dipilih dan berkontribusi pada diskusi dua arah mengenai isu-isu yang lebih abstrak.

    Persiapan Tes IELTS dengan Kursus di Focus IELTS

    Ingin kurus IELTS sebelum mengikuti tes, tetapi bingung mau mendaftar di mana? Ke Focus IELTS aja!

    Focus IELTS adalah salah satu lembaga kursus IELTS online profesional bersertifikat yang telah melayani puluhan ribu peserta kursus hingga sekarang, sehingga sangat berpengalaman.

    Salah satu hal yang perlu diketahui sebelum tes IELTS adalah nantinya kamu akan diberikan mock test dengan aplikasi tes IELTS yang dibuat semirip mungkin. Hal ini bertujuan untuk melihat sejauh mana kemampuan IELTS mu.

    Keunggulan lain kursus Focus IELTS adalah memiliki berbagai program yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhanmu. Diantaranya:

    • Focus: Reading & Listening
    • Focus: Writing
    • Focus: Speaking
    • Ultimate Focus
    • Focus: Best Friend
    • Focus: Native
    • Focus: IBT
    • Focus: Study Luar Negeri

    Informasi selengkapnya di sini.

    Belajar IELTS dengan Menggunakan Danacita

    Mulai tertarik belajar IELTS dengan kursus Focus IELTS, namun biayanya dirasa memberatkan? Tenang saja, kamu bisa menggunakan Danacita sebagai alternatif pembiayaan pendidikanmu.

    Ada beberapa alasan mengapa kamu harus menggunakan Danacita. Di antaranya yaitu:

    • Partner resmi Focus IELTS
    • Dapat membayar kursus secara cicilan mulai 6 hingga 24 bulan
    • Sudah berizin dan diawasi OJK
    • Proses pengajuan mudah berbasis online
    • Pencairan langsung ke rekening kursus dengan maksimal 2 hari kerja
    • Persyaratan mudah tidak perlu DP atau jaminan
    • Bebas biaya pelunasan di awal

    Itulah sederet keuntungan yang diberikan oleh Danacita. Segera permudah biaya kursus dengan menggunakan Danacita.

    Untuk info selengkapnya bisa lihat di sini atau jika ingin mulai mengajukan bisa klik melalui website atau app danacita.

    banner-blog-leads-generation

    Yuk, klik banner di atas untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    ielts adalah tes ielts adalah ielts
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri