Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

TikTok Ads: Cara Beriklan, Keuntungan, Hingga Tips Terbaik

2022-11-08

cara-beriklan-di-tiktok-keuntungan-tiktok-ads

Daftar isi

    Profesi digital marketer makin populer seiring dengan ramainya penggunaan media sosial sebagai wadah untuk beriklan. Beriklan di media sosial dinilai lebih efektif karena media sosial sudah menjadi bagian dari dunia manusia sehari-hari.

    Salah satu media sosial yang sedang naik daun pada beberapa tahun belakangan ini adalah TikTok. Banyak kegiatan digital marketing yang dilakukan di media sosial yang satu ini. Jika kamu memiliki usaha atau bisnis, tidak ada salahnya untuk mulai mencoba beriklan di platform yang satu ini. Lantas bagaimana cara beriklan di TikTok dan apa saja keuntungan TikTok Ads.

    Apa Itu TikTok

    TikTok adalah media sosial buatan perusahaan asal Tiongkok atau China. TikTok itu sendiri merupakan salah satu media sosial yang ramai digunakan oleh banyak orang di seluruh dunia. TikTok merupakan media sosial yang khas dengan fitur berbagi videonya. Pada awalnya, TikTok hanya berisikan konten hiburan seperti bernyanyi dan menari. Namun seiring perkembangannya, penggunaan TikTok semakin luas dan bervariasi dengan berisikan konten edukasi bahkan konten jualan.

    Kenapa Kita Perlu TikTok

    TikTok merupakan media sosial berbagi video yang ramai digunakan banyak orang di Indonesia bahkan dunia. Oleh karena itu, peralihan dunia digital marketing ke platform yang satu ini dinilai sangat menguntungkan. Menurut situs nealschaffer, platform TikTok berkembang pesat dengan 1 miliar pengguna aktif bulanan per September 2021 dan menjadikannya tempat yang baik untuk interaksi serta menjangkau audiens yang besar. Ini menjadi salah satu keuntungan TikTok Ads.

    Apa Itu TikTok Ads

    Sebelum kita mengetahui cara beriklan di TikTok maupun keuntungan TikTok Ads, sebaiknya kita cari tahu dulu apa itu TikTok ads. Hampir sama seperti facebook atau google ads, tiktok ads bisa menjadi salah satu platform yang bisa dimanfaatkan untuk mengiklankan berbagai jenis produk suatu usaha. Mengutip dari Later, TikTok Ads adalah sebuah perangkat yang menyediakan fitur targeting, ad creation, insight report, dan ad management untuk creator di TikTok. Fitur yang sangat lengkap untuk melakukan digital marketing.

    Apa Keuntungan TikTok Ads

    Selanjutnya, sebelum mengetahui cara beriklan di TikTok, kita perlu tahu apa saja keuntungan TikTok ads. TikTok ads memiliki sederet fitur yang berguna untuk memasarkan produk menjadi lebih optimal. Proses pemasaran yang dilakukan menjadi lebih efektif dengan memanfaatkan pemasaran melalui video-video kreatif dari para konten kreator. Hal lain yang bisa menjadi keuntungan TikTok ads adalah, kamu bisa menyesuaikan target audiens sesuai yang kamu inginkan. Ditambah pengguna TikTok yang sudah banyak di seluruh dunia termasuk Indonesia, bisa membuat jangkauan iklanmu lebih tersebar.

    Tipe Iklan TikTok Ads

    Sebelum mengetahui cara beriklan di TikTok, kamu harus tahu tipe iklan apa saja yang terdapat di TikTok ads. Berikut daftarnya:

    1. In-Feed Video
    2. Brand Takeover
    3. Hashtag Challenge
    4. Branded Augmented Reality (AR)
    5. TopView Ads

    Bagaimana Memulai Cara Beriklan di TikTok Ads

    Cara beriklan di TikTok bisa kamu lakukan dengan cara sebagai berikut.

    1. Membuat akun TikTok ads
    2. Membuat campaign TikTok ads
    3. Menetapkan penempatan TikTok ads, detail, dan target
    4. Menentukan anggaran dan jadwal

    4 Rekomendasi Bootcamp Digital Marketing yang Mempelajari TikTok Ads

    Setelah paham bagaimana cara beriklan di TikTok dan apa saja keuntungan TikTok Ads, mungkin membuatmu tertarik untuk mempelajari TikTok ads. Hal yang perlu kamu tahu, TikTok ads merupakan salah satu bagian dari digital marketing. Jika kamu tertarik untuk mempelajari TikTok ads atau ilmu digital marketing secara lebih general, salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu dengan mengikuti Bootcamp Digital Marketing. Berikut ini adalah rekomendasinya:

    DigitalSkola

    DigitalSkola merupakan lembaga kursus pelatihan yang didedikasikan untuk menciptakan talenta-talenta digital di Indonesia. Hal itu bertujuan agar Indonesia tidak kekurangan talenta digital di masa depan. Salah satu program yang dibuka adalah Bootcamp Digital Marketing. Kamu akan mengikuti kelas intensif selama 3 bulan dengan 2 portofolio, program magang, dan persiapan karier terbaik.

    Dibimbing.id

    Dibimbing.id merupakan lembaga kursus pelatihan yang telah berdiri lebih dari satu tahun yang lalu. Dibimbing akan membantu kamu meningkatkan kemampuan diri dan membantu meraih karier impian yang kamu miliki. Sejauh ini tercatat 30.000 peserta dari berbagai program, 450 hiring partner, dan 100 lebih mentor yang siap membantu kamu menjadi seorang Digital Marketer selama 4,5 bulan.

    Course-Net

    Course-Net merupakan salah satu lembaga kursus pelatihan yang membuka kelas Digital Marketing. Tercatat sudah 75 ribu orang yang telah bergabung mulai dari pemula hingga expert. Ada beberapa alasan mengapa kamu harus mengikuti kelas di Course-Net, yaitu, peluang pekerjaan yang luas, prospek gaji yang tinggi, bisa dipelajari dengan mudah tanpa background digital marketing, dan meningkatkan peluang untuk sukses berbisnis dan melesatkan omset.

    Rakamin

    Rakamin Academy merupakan lembaga kursus pelatihan talenta digital yang siap membantu kamu meraih karier impian. Kamu dapat belajar langsung bersama para ahli, menambah portfolio melalui real-project, dan dibimbing hingga mendapatkan pekerjaan impian.

    Menjadi Ahli TikTok Ads dengan Danacita

    Itu dia informasi seputar TikTok ads, mulai dari pengertian, cara beriklan di TikTok hingga keuntungan TikTok Ads. Tertarik untuk menjadi ahli tiktok ads atau digital marketer handal? Langsung saja daftar di salah satu lembaga kursus di atas. Jika kamu memiliki kendala terkait biaya, maka tenang saja karena lembaga kursus tersebut telah resmi bekerja sama dengan Danacita.

    Danacita merupakan platform pembiayaan pendidikan terjangkau yang bermisi membuka akses pendidikan kepada para pelajar di seluruh Indonesia. Danacita sudah mendapatkan izin dan diawasi OJK sehingga sudah pasti aman dan terjamin. Danacita adalah solusi bagi kamu yang mengalami kesulitan dalam membayar biaya pendidikan. Danacita menawarkan tenor mulai dari 6 bulan hingga 24 bulan.

    Selain dengan lembaga kursus yang sudah disebutkan sebelumnya, Danacita juga sudah bekerjasama resmi dengan lebih dari 130 institusi pendidikan di seluruh Indonesia. Prosesnya juga cepat dan mudah secara online dengan maksimal 2 hari kerja tanpa dibebankan DP, uang jaminan atau biaya lainnya.

    Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website Danacita atau bisa langsung ajukan pembiayaan pendidikan melalui aplikasi Danacita.

    [SEO]

    📞 Klik banner di atas untuk jadwalkan ngobrol santai dengan Tim Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    tiktok ads cara beriklan di tiktok keuntungan tiktok ads
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri