Default Avatar

Written By

Ricky Sudewo

Jurusan Farmasi Adalah: Info dan Prospek Kerjanya Lengkap

2021-08-12

Danacita

Daftar isi

    Setelah berhasil lulus dari sekolah menengah para pelajar dihadapkan dengan keputusan lain, yaitu ingin terus melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi atau tidak. Jika iya, maka pertanyaan baru akan muncul, "jurusan kuliah apa yang harus dan cocok untuk diambil?"

    Jika kamu lulusan IPA dan tertarik di bidang kesehatan, terdapat beberapa pilihan jurusan yang bisa dipertimbangkan.

    Tidak melulu jurusan kedokteran, di bidang kesehatan juga ada pilihan lain, seperti jurusan kesehatan masyarakat atau jurusan farmasi.

    Bila kamu ingin berfokus dalam mempelajari obat-obatan, maka jurusan farmasi adalah jawaban yang kamu cari dan bisa menjadi pilihan yang tepat. Lalu apa saja yang akan kamu pelajari di jurusan farmasi ini? dan bagaimana prospek kerja ke depannya? Semua informasi mengenai jurusan farmasi akan dibahas secara lengkap dalam artikel ini.


    Baca juga: Informasi terbaru Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas MH Thamrin 2022/2023


    Jurusan Farmasi Adalah

    prospek-kerja-jurusan-farmasi.jpg

    Untuk bisa mengenal jurusan farmasi, sudah pasti kamu harus paham betul pengertian jurusan farmasi terlebih dahulu.

    Jurusan farmasi adalah suatu ilmu interdisipliner karena merupakan gabungan dari beberapa ilmu lainnya, seperti ilmu biologi, kimia, dan kesehatan.

    Bukan sekadar mempelajari cara dan teknologi pembuatan obat-obatan, jurusan farmasi juga mempelajari cara penyimpanan, penyediaan, dan penyalurannya.

    Mahasiswa jurusan farmasi akan mempelajari senyawa dan sintesis obat, lalu meraciknya menjadi obat yang layak dan aman untuk dikonsumsi.

    Selain itu, jurusan farmasi juga berhubungan erat dengan penyebab penyakit, serta obat yang pas untuk menanganinya.

    Oleh karena itu, cara kerja obat di dalam tubuh akan dipelajari secara detail jika kamu masuk ke jurusan farmasi.

    Tak cukup dengan teori saja, mahasiswa jurusan farmasi akan banyak melakukan kegiatan praktik atau praktikum di laboratorium untuk meracik obat secara langsung.

    Karena hal ini, mahasiswa jurusan farmasi diharuskan memiliki kemampuan analisis yang baik dengan tujuan untuk meminimalisir efek samping dari bahan-bahan yang dijadikan komposisi untuk obat manusia.

    Mata Kuliah dalam Jurusan Farmasi

    Setelah mengetahui apa itu jurusan farmasi, di bagian ini akan dibahas lebih lanjut mengenai apa saja mata kuliah yang akan dipelajari di jurusan ini.

    Pada dasarnya, mata kuliah yang akan ditawarkan jurusan farmasi itu berbeda-beda di setiap universitas. Hal ini dikarenakan tiap universitas memiliki kurikulumnya masing-masing.

    Meskipun begitu, secara umum mata kuliah yang akan dipelajari di jurusan farmasi diantaranya adalah farmasetika dasar, farmasi fisika, biokimia, farmakologi dasar dan toksikologi, farmakognosi, farmakologi sistem organ, farmasi forensik, interaksi obat, hingga farmasi klinik.

    Peminatan dalam Jurusan Farmasi

    Sama seperti jurusan-jurusan lainnya, jurusan farmasi sendiri memiliki konsentrasi atau peminatan yang memungkinkan mahasiswa untuk lebih fokus mendalami turunan bidang ilmu farmasi.

    Setiap universitas memiliki kebijakan tersendiri dalam menentukan peminatan dari jurusan farmasi.

    Secara umum, terdapat empat peminatan dalam jurusan farmasi, yakni:

    • Farmasi Sains dan Teknologi, peminatan ini fokus pada pengembangan obat yang sudah ada atau obat yang baru ingin dibuat.
    • Farmasi Industri, konsentrasi ini mendalami industri pengolahan obat dalam skala besar.
    • Farmasi Klinik, ilmu ini akan mempelajari farmasi untuk klinik, rumah sakit, dan apotek.
    • Farmasi Bahan Alam, peminatan ini memfokuskan pada pembuatan obat yang berasal dari bahan organik atau bahan alam seperti obat herbal.

    Baca juga: Biaya Kuliah UNISBA Terbaru 2022/2023


    banner-gif-CTA-Only

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Lama dan Tahapan Kuliah Jurusan Farmasi

    Pada umumnya, kuliah jurusan farmasi dapat ditempuh dalam waktu sekitar 3,5 hingga 4 tahun sama seperti jurusan lainnya.

    Setelah menyelesaikan studi di jurusan farmasi, kamu akan mendapatkan gelar Sarjana Farmasi atau S. Farm untuk lulusan sarjana atau S1.

    Setelah itu, lulusan S1 jurusan farmasi dapat melanjutkan studinya dengan mengambil pendidikan profesi apoteker selama satu tahun untuk menjadi apoteker yang nantinya akan mendapatkan gelar Apt.

    Kenapa Harus Memilih Jurusan Farmasi

    Jika kamu tertarik dengan jurusan farmasi tapi masih belum yakin sepenuhnya, di bagian ini akan dipaparkan alasan kenapa kamu harus memilih jurusan farmasi sebagai pilihanmu, yaitu:

    • Ahli farmasi di Indonesia sangat dibutuhkan, mulai dari instansi pemerintah seperti BPOM hingga lembaga layanan kesehatan seperti rumah sakit, puskesmas dan yang lainnya
    • Sebagai lulusan farmasi tidak melulu akan berhubungan dengan dunia kesehatan, kamu juga berpotensi untuk pindah ke bidang lain seperti industri makanan maupun kosmetik. Cocok bagi kamu yang suka dengan skincare atau make up!
    • Bisa membuka usaha apotek sendiri jika sudah mendapat gelar sebagai Apoteker

    Prospek Kerja Jurusan Farmasi

    Melihat kelebihan yang bisa didapat dari jurusan farmasi, membuat prospek kerjanya yang sudah pasti menjanjikan.

    Hal ini dikarenakan Ilmu farmasi yang akan terus berkembang seiring perkembangan manusia, penyakit, dan obat-obatan. Oleh karena itu, lulusan jurusan farmasi sangat dibutuhkan.

    Lulusan jurusan farmasi diharapkan dapat memahami cara kerja dan meracik obat-obatan sehingga bermanfaat bagi banyak orang.

    Secara umum, lulusan jurusan farmasi dapat menjadi apoteker dengan mengambil program profesi. Seorang apoteker diharapkan dapat memberikan obat yang tepat untuk pasien sesuai dengan diagnosis dokter.

    Selain itu, lulusan jurusan farmasi juga dapat bekerja di rumah sakit, laboratorium, klinik, dan perusahaan. 

    Perusahaan dan instansi pemerintah banyak membuka lowongan untuk lulusan jurusan farmasi seperti Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Kementerian Kesehatan, perusahaan makanan, kosmetik, dan obat-obatan.

    Itulah informasi lengkap mengenai jurusan farmasi, mulai dari pengertian hingga prospek kerjanya.

    Nah, gimana menurut kamu? Apa dari informasi di atas membuatmu tertarik untuk melanjutkan pendidikan tinggimu ke jurusan farmasi?

    Yuk, kunjungi rekomendasi jurusan lainnya dari Danacita yang bisa kamu pertimbangkan!


    Baca juga: Informasi terbaru Penerimaan Mahasiswa Baru UNTAR 2022/2023


    Jika kamu makin yakin untuk masuk jurusan farmasi tapi terkendala akan biaya, kamu tidak perlu khawatir lagi karena Danacita bisa menjadi solusinya.

    Danacita merupakan platform pendanaan pendidikan terjangkau yang bertujuan untuk membuka akses pendidikan untuk pelajar di seluruh Indonesia yang sudah resmi berizin dan diawasi OJK.

    Dengan mengajukan pembiayaan pendidikan ke Danacita, biaya kuliahmu akan jauh lebih ringan karena bisa dibayar bertahap mulai dari 6 hingga 12 bulan.

    Selain itu, proses pengajuannya juga cepat dan mudah secara online dan tidak diperlukan membayar DP, uang jaminan, maupun biaya lainnya.

    Danacita juga sudah bekerjasama dengan lebih dari 140 institusi pendidikan formal dan non formal di seluruh Indonesia.

    Yuk, segera gapai mimpimu bersama Danacita! Kunjungi halaman berikut untuk informasi lebih lanjut.

    banner-button-only

    Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    Default Avatar

    Written By

    Ricky Sudewo