Default Avatar

Written By

Anugrah Putri

Alasan Masuk Umar Usman Business School

2023-02-23

Daftar isi

    Kamu tertarik menjadi seorang pengusaha? Bagi kebanyakan orang menjadi pengusaha menjadi pilihan utama. Pasalnya, mereka punya kesempatan yang lebih besar, untuk dapat menjadi seorang milyuner.

    Sebagian orang mungkin bertanya apakah untuk menjadi seorang pengusaha perlu kuliah? Untuk memperluas wawasan dan mengembangkan usahanya, seorang pelaku usaha tentu perlu belajar. Dalam mendukung hal tersebut, tentu dibutuhkan pengetahuan terkait dengan usaha yang akan dijalankan.

    Bagi kamu yang ingin berkuliah dan jurusan bisnis, Umar Usman Business School bisa menjadi pilihan yang tepat. Umar Usman Business School terkenal sebagai kampus jurusan bisnis terbaik lho! Nah, bagi kamu yang tertarik kuliah di universitas tersebut, mari simak alasan masuk di Umar Usman Business School di bawah ini.

    Tentang Umar Usman Business School

    Alasan masuk di Umar Usman Business School yang pertama adalah karena memiliki sejarah yang cukup unik dan menarik.

    Umar Usman Business School merupakan kampus bisnis yang memiliki tujuan melahirkan para entrepreneur terbaik. Pada tahun 2011 kampus ini dibangun oleh Dompet Dhuafa dan Ippho 'Right' Santosa, seorang pakar Otak Kanan, penulis Mega Best Seller. Nama kampus ini sendiri diambil dari dua orang sahabat Nabi Muhammad SAW, yaitu Umar bin Khattab, dan Usman bin Affan yang merupakan dua orang entrepreneur terbaik sepanjang masa.

    Kampus yang dibalut dengan konsep religi ini memang menghadirkan suasana Family Campus yang memiliki tujuan mencetak pengusaha muda, tangguh, berkepribadian yang baik, dan dekat dengan Allah SWT.

    Sistem Pembelajaran di Umar Usman Business School adalah 70 % praktek dan 30 % teori dan mengusung konsep pembelajaran yang variatif, fun learning serta moving class. Konsep belajar yang menarik lainnya adalah business challenge, business spirituality, survival business, kindness campaign, dan lain-lain.

    Visi dari Umar Usman Business School adalah Menjadi kampus bisnis terbaik berkelas dunia yang menghasilkan pengusaha-pengusaha muda dengan karakter-karakter Umar dan Usman. Dan misinya adalah Memberikan kurikulum dan metode yang terbaik dalam mendidik pengusaha-pengusaha muda, Melayani dan mendidik setulus hati dengan motto “Wow Excellent Service ” kepada mahasiswa, Menjunjung tinggi semangat kekeluargaan dengan konsep “Family Campus”.

    Program One Year yang Mempersiapkan jadi Pengusaha

    Alasan masuk di Umar Usman Business School selanjutnya adalah tersedia Program One Year (Kuliah Satu Tahun Menjadi Pengusaha) dengan kurikulum terbaik dan aplikatif.

    Terdapat 3 tahapan dalam program One Year, yaitu:

    • Tahap pertama pembentukan mindset dan dasar perencanaan bisnis.
    • Tahap kedua yaitu marketing.
    • Tahap ketiga adalah manajerial bisnis.

    Adapun kurikulum dan materi lengkap yang menjadi salah satu alasan masuk di Umar Usman Business School.

    1. September-Oktober: Fundamental Bisnis

    Pada kurikulum ini, kamu diberikan berbagai materi dasar, dimulai dari penanaman value dalam berbisnis, pembangunan karakter, pemahaman 4 aspek dalam bisnis, rancangan ide dan project bisnis, hingga dasar perencanaan dan pengelolaan keuangan pribadi dan bisnis.

    2. November-Januari: Branding, Sales & Marketing Strategy

    Selanjutnya, pada materi ini kamu akan mempelajari bagaimana membangun brand dan merancang strategi penjualan produk/ jasa yang dimiliki melalui channel penjualan offline maupun online, serta bagaimana membangun aset digital bisnis.

    3. Februari: Business Mentorship & Business Performance

    Kurikulum ini mengajarkan kamu melakukan praktik lapangan kepada pelaku bisnis. Hal ini bertujuan untuk mengasah pengetahuan dan skill yang sudah dipelajari, serta membangun relasi dan membuka wawasan bisnis.

    4. Maret-Agustus: Manajerial Bisnis

    Sedangkan pada materi ini berfokus pada pengelolaan operasional bisnis, mulai dari penyusunan SOP, pengelolaan SDM, financial dan legal aspek, serta pendampingan bisnis melalui coaching personal.

    Selain kurikulum di atas, pada program One Year kamu juga akan mendapatkan berbagai program pendukung terbaik dan aplikatif lainnya, yaitu:

    • Umar Usman Camp
    • Pembiasaan Ibadah Harian
    • Social Project
    • Monitoring Bisnis
    • Project Bisnis
    • Business Coaching
    • Business Networking
    • Muslim Personal Development

    Baca juga: Jadi Pengusaha Bersama One Year Program Umar Usman Business School

    Kenapa Harus Bergabung dengan Umar Usman Business School?

    Setelah mengenai sejarah serta programnya, ada beberapa alasan masuk di Umar Usman Business School lainnya berikut ini.

    1. Memiliki Pengalaman

    Selama kurang lebih 12 tahun berdiri, Umar Usman Business School telah menghasilkan 700++ pengusaha. Menariknya, banyak dari mereka yang sudah berpenghasilan sebelum lulus dari Umar Usman Business School.

    2. Tersedia Metode Belajar dan Praktik Langsung

    Umar Usman Business School berfokus pada kurikulum yang aplikatif lewat program fokus belajar dan praktik selama 1 tahun. Hal ini bertujuan membuatmu siap terjun langsung ke dunia usaha. Ini juga menjadi alasan masuk di Umar Usman Business School.

    3. Berkarakter Islami

    Umar Usman Business School lahir dari nafas islami. Hal ini menjadikan nilai-nilai keislaman sebagai dasar dalam menjalankan bisnis

    4. Didampingi Mentor Berpengalaman

    Selama belajar di Umar Usman Business School, kamu akan mendapatkan mentor praktisi yang siap mendampingi dalam belajar hingga memiliki bisnis yang menghasilkan dan dapat dikembangkan.

    5. Konsultasi Bisnis Alumni

    Setelah lulus dari Umar Usman Business School, kamu akan terus didukung melalui konsultasi bisnis yang bisa diakses sepuasnya.

    6. Berpeluang Memiliki Jaringan Pengusaha Sukses

    Selama mengikuti kelas di Umar Usman Business School, kamu akan banyak bertemu dan berjejaring dengan pengusaha-pengusaha yang telah sukses. Hal ini tentu menjadi motivasi dan sharing agar rencana bisnismu sukses.

    Bergabung Umar Usman Business School Menggunakan Danacita

    Gimana, setelah mengetahui berbagai alasan masuk di Umar Usman Business School, kamu mulai tertarik belajar di sana? Yuk, wujudkan mimpimu bersama Danacita tanpa takut terkendala biaya!

    Danacita merupakan platform pembiayaan pendidikan yang memiliki misi untuk membuka akses pendidikan kepada pelajar di seluruh Indonesia. Dengan menggunakan Danacita, biaya kuliahmu bisa lebih terjangkau karena bisa dibayar bertahap mulai dari 6 hingga 24 bulan. Selain itu, Danacita telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang membuat Danacita aman dan terpercaya.

    Prosesnya juga mudah dan cepat secara online dengan maksimal 2 hari kerja dan kamu juga tidak dibebani biaya DP, uang jaminan ataupun biaya lainnya. Selain dengan Umar Usman Business School, Danacita juga telah bekerjasama resmi dengan lebih dari 130 lembaga pendidikan di seluruh Indonesia, baik itu formal maupun non formal.

    Tertarik meraih mimpi bersama? Gunakan Danacita sekarang juga! Untuk info selengkapnya bisa lihat di sini atau jika ingin mulai mengajukan bisa klik melalui website atau app danacita.

    banner-blog-leads-generation

    Yuk, klik banner di atas untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pembiayaan kuliahmu bersama Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    alasan masuk umar usman business school umar usman business school
    Default Avatar

    Written By

    Anugrah Putri