Default Avatar

Written By

Kiki Rizky: Sarjana Akuntansi yang Investasi Skill Data Science dengan Pinjaman Pendidikan dari Danacita

2022-06-27

Ilustrasi

Kursus Data Science Course-Net 2022

Layanan pinjaman pendidikan berperan penting untuk membuka akses pendidikan seluas-luasnya demi memberdayakan generasi muda dengan keahlian khusus dan membantu mewujudkan Indonesia Emas 2045. Manfaat pinjaman pendidikan inilah yang dirasakan oleh Kiki Rizky, seorang sarjana akuntansi yang mengikuti Bootcamp Data Science dari Course-net melalui solusi cerdas pembiayaan pendidikan bertahap Danacita.

Wanita yang akrab dipanggil Kiki ini merasa pengajuan cicilan biaya kursus ke Danacita menjadi salah satu bentuk investasi pengembangan diri terbaik di dunia IT. Awalnya Kiki sempat merasa ragu untuk mengajukan pendanaan ke Danacita dengan adanya stigma pinjol yang berkembang saat ini. “Awalnya aku coba belajar sendiri atau self learning untuk dunia analisis, tapi belum bisa karena too much information. Lalu cari-cari review bagus bootcamp data lalu aku pilih Course-net,” jelas Kiki.

Kiki merasa mengikuti program bootcamp sebagai pilihan tepat untuk meningkatkan keahlian dan kemampuan khusus sebagai Data Scientist, meskipun bidang ini cukup berbeda dari gelar sarjana yang dia dapatkan. “Awalnya aku coba belajar sendiri atau self learning untuk dunia analisis, tapi belum bisa karena too much information. Lalu cari-cari review bootcamp data lalu aku pilih Course-net,” tambah Kiki menceritakan awal mula memilih lembaga kursus impiannya.

Lalu Kiki menjelaskan hambatan biaya kursus yang cukup mahal dan mencari alternatif pendanaan ”Karena biaya kursus lumayan mahal meski ada tabungan tapi dirasa sayang jadi coba pengajuan ke Danacita. Pinjaman online itu sudah banyak, kesan negatif itu masih lekat. Tapi aku sejalan dengan visi misi Danacita jelas untuk pinjaman pendidikan,” jelas Kiki tegas.

Ilustrasi

Sumber Ilustrasi: Freepik

Danacita bekerjasama dengan Course-net menyediakan program pembiayaan kursus yang dapat dibayarkan secara bertahap, 6 hingga 24 bulan. Kiki menjelaskan proses pengajuan pendanaan biaya kursus mudah dan tidak mengalami kesulitan saat pendaftaran. “Aman-aman aja sejauh ini, masalah pembayaran juga belum ada kendala, sejauh ini sudah 4-5x pembayaran,” tutup Kiki.

Baca juga: Winda: Biaya Tidak Menjadi Kendala Untuk Meraih Cita-Cita di UNTAR

Kiki merasa proses transaksi pinjaman berjalan lancar dan aman karena semua prosedur yang diterapkan Danacita sesuai dan diawasi oleh Lembaga Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kiki merupakan satu dari 10 ribu pelajar di Indonesia yang terakses solusi pembiayaan pendidikan Danacita. Program Danacita kini dapat diakses di 100+ Institusi Pendidikan Mitra di Indonesia.

Pengalaman Kiki dalam berinvestasi keahlian khusus melalui program bootcamp dapat menjadi inspirasi untuk lebih banyak mahasiswa dalam mengasah kemampuan diri dengan kemudahan pinjaman dana pendidikan Danacita. Untuk konsultasi lebih lanjut dapat menghubungi tim customer success Danacita: danacita.co.id/s/tanyaKami

-Ditulis dan dibuat oleh Rienta Primaputri

Yuk Subscribe Danacita!

Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

Subscribe Danacita!