Default Avatar

Written By

Rudi Patria

Skill yang Perlu Kamu Pelajari di Tahun 2022

2022-04-10

wef.jpg

Credit: pexels.com

Daftar isi

    Seiring dengan perkembangan teknologi, lapangan kerja pun turut berkembang. Nggak jarang, pekerjaan atau profesi yang sebelumya dibutuhkan, saat ini mulai nggak ada lagi. Beberapa alasannya diantaranya adalah karena pekerjaan tersebut mulai tergantikan oleh teknologi atau kemunculan lapangan kerja baru yang lebih sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

    Nah, karena perkembangan teknologi yang nggak bisa kita hindari ini, kebutuhan perusahaan akan tenaga kerja pun berkembang atau berubah mengikuti perkembangan teknologi ini. Hal ini menuntut kita untuk meningkatkan keterampilan dengan melihat kebutuhan perusahaan dan teknologi.

    Menurut laporan yang dipublikasikan oleh World Economic Forum dalam laporan ‘The Future of Jobs Report 2020’, pada tahun 2025 akan muncul 10 lapangan pekerjaan baru yang akan muncul akibat pergeseran pembagian kerja antara manusia dan mesin. World Economic Forum adalah organisasi internasional independen yang memiliki percaya bahawa kemajuan dapat terjadi dengan menyatukan semua lapisan masyarakat untuk membuat perubahan positif dengan melibatkan pemimpin politik, bisnis, budaya dan masyarakat.

    Yuk cari tahu lebih lengkap di sini tentang 10 pekerjaan yang kebutuhannya akan terus meningkat dan 10 pekerjaan yang kebutuhannya sudah mulai menurun

    10 Pekerjaan yang Kebutuhannya Sudah Mulai Menurun

    Dalam laporan ‘The Future of Jobs Report 2020’, World Economic Forum memprediksikan 85 juta pekerjaan mungkin akan mulai digantikan akibat dari pergeseran dan pembagian pekerjaan antara manusia dan mesin pada tahun 2025. Berikut adalah 10 pekerjaan yang kebutuhannya akan mulai menurun:

    WEF-decreasingjob.png

    10 Pekerjaan yang Kebutuhannya Akan Terus Meningkat

    Masih dalam laporan yang sama, World Economic Forum memprediksikan jika 97 juta pekerjaan baru yang lebih sesuai dengan perkembangan teknologi dan algoritma pada tahun 2025. Penasaran apa saja 10 pekerjaan tersebut? Berikut adalah 10 pekerjaan yang kebutuhannya akan terus meningkat:

    WEF-growingjobs.png

    Skill yang Perlu Kamu Pelajari di Tahun 2022

    Data Science

    Menurut IBM, data science merupakan sebuah multidisiplin yang bertujuan untuk mengekstrak insights yang dapat ditindaklanjuti melalui jumlah data yang besar dan terus meningkat yang dikumpulkan dan dibuat oleh lembaga atau perusahaan. Menurut laporan Linkedin di tahun 2020, data science termasuk ke dalam 10 pekerjaan yang akan terus menonjol dan dibutuhkan. Nah, maka nggak aneh lagi kenapa data science dinobatkan sebagai “the sexiest job of the 21st century”

    Baca juga: Berkarir Menjadi Seorang Data Scientist: Pengertian hingga Gaji Data Science 2022

    Digital Marketing

    Digital marketing adalah suatu proses pemasaran atau promosi dari sebuah brand atau produk yang menggunakan media digital atau internet. Tujuan utama dari digital marketing adalah untuk mempengaruhi serta menarik para konsumen dan calon konsumen dengan cara lebih cepat. Seperti yang kita ketahui, adaptasi teknologi berbasis internet di masyarakat sangat cepat dan luas

    Baca juga: Mau kerja sebagai Digital Marketing? Yuk cari tahu dulu berapa besar gajinya

    Full-Stack Developer

    Full stack developer adalah sebutan untuk developer yang berhadapan dengan semua sisi pembuatan website ataupun aplikasi, baik itu untuk front-end ataupun back-end. Oleh karena itu, kemampuan analisa developer akan menjadi sangat luas ketika ia menjalankan sebuah proyek. Karena ia akan melihat dari sisi teknis ataupun desain. Ini juga yang pada akhirnya membuat proses pengerjaan proyek bisa berjalan dengan efektif.

    Baca juga: Tergiur dengan Gaji Full Stack Developer? Yuk, Pelajari lebih lanjut!

    Business Intelligence Analyst

    Business Intelligence (BI) analyst adalah sebuah profesi di dalam perusahaan yang memiliki tanggung jawab untuk melakukan analisa informasi untuk menghasilkan keputusan strategi bisnis berdasarkan data (data-driven decision making) yang berhubungan dengan performa dan metrik bisnis suatu perusahaan. Dilansir dari website resmi Tableau, business intelligence (BI) analyst dapat membantu perusahaan dalam mengambil sebuah keputusan yang lebih baik dengan menunjukkan data saat ini dan historis atau masa lampau dalam konteks bisnis perusahaan.

    Baca juga: Business Intelligence Analyst: Pengertian, Tanggung Jawab, Skill dan Gaji

    UI/UX

    Pekerjaan sebagai UI/UX designer sangat menjanjikan di era teknologi digital seperti saat ini karena memegang peranan yang penting dalam sebuah brand atau bisnis. Hal ini dikarenakan UI/UX designer akan berfokus pada kepuasan dan kesenangan user atau pelanggan

    Baca juga: Ingin Bekerja Sebagai UI/UX Designer? Cek Disini Peluang Kerja Hingga Besaran Gajinya

    Nah, di atas adalah beberapa pekerjaan dan skill yang perlu kamu pelajari di tahun 2022. Bagi kamu yang ingin memulai karir untuk menambah atau meningkatkan skill di bidang teknologi digital, kamu dapat menjadikan Danacita sebagai solusi cerdas pembiayaan untuk mengikuti bootcamp-bootcamp pelatihan terpercaya yang telah bekerjasama dengan Danacita lho

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    Skill yang Perlu Kamu Pelajari di Tahun 2022
    Default Avatar

    Written By

    Rudi Patria