Default Avatar

Written By

Rudi Patria

Konnichiwa Minna-san, Saatnya Belajar Bahasa Jepang Bersama NLEC!

2022-03-08

Daftar isi

    Mina-san, apakah kamu berencana ingin pergi ke Negeri Sakura untuk berkarya wisata, melanjutkan pendidikan ataupun mencari peluang karir yang lebih baik dalam waktu dekat ini? Memiliki keluwesan dalam berbahasa selain bahasa ibu akan memberikan berbagai manfaat yang luar biasa bagi kamu lho. Beberapa keuntungannya seperti dapat melatih dan mempertajam ingatan, lebih terbuka dengan budaya luar, memungkinkan kamu untuk mencari networking yang lebih luas, menambah nilai diri utamanya dalam memenangkan persaingan kerja, dan tentunya akan memberikan kemudahan juga bukan bagi kamu yang ingin travelling ke Jepang untuk berkomunikasi dengan para lokal dan meraih informasi. Yuk cari tau keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC.

    Beberapa alasan belajar Bahasa Jepang di NLEC ini bisa menjadi pertimbanganmu untuk memilih lembaga belajar terpercaya yang dapat membantumu mencapai goals yang kamu inginkan melalui pendidikan.


    Kamu mungkin tertarik untuk membaca Informasi Terbaru Program dan Biaya Kursus Bahasa Jepang di NLEC Tahun 2022


    Sejarah Singkat Northern Lights Education Center (NLEC)

    NLEC adalah sebuah cabang perusahaan multinasional Jepang, Northern Lights co. Basis perusahaan Northern Lights co. berada di Osaka dengan satu cabang lagi di Tokyo. Sebagai wujud dedikasi mereka untuk membantu masyarakat meraih pendidikan Bahasa Jepang dan masa depan yang lebih baik, Northern Lights membuka tempat kursus pertama mereka di Bandung pada tahun 2013 yang bergerak dengan nama NLEC. Selang 5 tahun kemudian, di tahun 2018, mengikuti kesuksesan NLEC Bandung, telah rampung satu lagi cabang NLEC di Jakarta. Antusiasme masyarakat yang tinggi di tahun ketiga berdirinya NLEC memberikan kesempatan NLEC cabang Jakarta dan Bandung untuk memperbaharui fasilitas penunjang kegiatan belajar mereka. Bahkan NLEC Jakarta harus relokasi dari Menara BTPN ke DBS Tower Lantai 8 saking banyaknya peminat dan terbatasnya ketersediaan kelas saat itu. Sejak tahun 2020 hingga kini, NLEC telah mencetak lebih dari 2000 lulusan. Lalu, apa saja hal lainnya yang menjadi keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

    BlogBanner-NLEC-PartnerPage.png

    Klik banner di atas untuk Ajukan Sekarang di Danacita!

    Merasakan Kurikulum Khusus yang Menjadi Keunggulan Belajar Bahasa Jepang di NLEC

    Elemen-elemen pada kurikulum pendidikan yang dirancang para ahli untuk NLEC diibaratkan rumah. Untuk mendapatkan hasil belajar terbaik tentunya pondasinya harus diperkuat terlebih dahulu demi kenyamanan siswa, bukan? NLEC menempatkan fasilitas modern dan sistem pendukung sebagai faktor penentu keberhasilan belajar siswa. Fasilitas dan sistem pendukung seperti apa yang dimaksud? Bagian-bagian tersebut dijabarkan lebih lanjut dengan empat pilar NLEC. Adapun diantaranya: kurikulum komprehensif, buku-buku berkualitas, pengajar yang memiliki kualifikasi profesional dan ahli di bidangnya untuk memancing rasa percaya diri dan minat siswa-siswinya, serta metode pengajaran yang efektif diimplementasikan NLEC. Pilar-pilar tersebut menopang atap yang mana menjadi bagian teratas ataupun puncak yg ingin dicapai, yaitu Learning Result. Kurikulum mereka dibuat bersama Educational Advisor. Ini adalah keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC.


    Baca juga: Alasan Belajar Bahasa Jepang, Bisa untuk Progress Karir, lho!


    Beragam Program yang Ditawarkan

    Sebagai lembaga kursus Bahasa Jepang, NLEC punya program-program yang super lengkap. Mulai dari kursus Bahasa Jepang secara tatap muka hingga daring, pelatihan bahasa untuk siswa berkebutuhan kursus untuk mengikuti sertifikasi Japanese-Language Proficiency Test (JLPT), pelatihan bahasa untuk karyawan, program intensif kelas Bahasa Jepang langsung di Tokyo, dan jasa penerjemah lisan dan tulisan. Selain itu, NLEC juga memiliki program study tour (ditunda hingga tanggal yang tidak ditentukan karena pandemi) untuk berkunjung ke universitas-universitas dan perusahaan beken sekaligus mengenal budaya Jepang di berbagai destinasi wisata disana. Cari tahu lebih lanjut keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC dan berbagai programnya lebih lengkap di halaman Why NLEC.

    Kerjasama dengan Sekolah-Sekolah, Berbagai Perusahaan di Jepang, dan Goukaku Nihongo

    Alasan belajar Bahasa Jepang di NLEC tidak lain karena partnership mereka yang sangat luas dan sangat mendukung karir siswa mereka. NLEC telah membantu lebih dari 200 siswa untuk meneruskan mimpi mereka untuk belajar di Jepang Tak hanya institusi pendidikan, mereka juga bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan nasional dan multinasional di Jepang lho. Jika kamu tertarik, segera konsultasi dengan Educational Advisor NLEC dan mereka tidak akan segan untuk mengenalkan, memberi saran-saran terbaik, serta membantu memperlancar proses program beasiswa, short-term visit, internship, hingga berkarir di perusahaan Jepang.

    Selain itu, apakah kamu juga ingin mendapatkan latihan soal-soal ter-update untuk keperluan JLPT N5 hingga N2? Yang bisa dikerjakan kapanpun, dimanapun? Kamu tidak perlu khawatir karena keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC adalah dengan berlangganan Rp150.000/bulannya melalui Educational Advisor mereka, kamu sudah mendapat akses ke lebih dari 350 soal yang terus diperbarui setiap 2 minggunya. Jadi, kamu tinggal melengkapi proses login dengan username dan password yang sudah didaftarkan NLEC. Praktis sekali, bukan?

    Fasilitas Kelas yang Menjadi Keunggulan Belajar Bahasa Jepang di NLEC

    Dengan banyaknya lulusan mereka, kenyamanan suasana menjadi alasan belajar Bahasa Jepang di NLEC sudah tentu tidak perlu diragukan lagi. Ketika ingin mendaftar kursus, keunggulan belajar Bahasa Jepang di NLEC, kamu akan mengikuti placement test agar saat sesi konsultasi yang lebih komprehensif diberikan Educational Advisor NLEC benar-benar tepat sasaran sesuai kebutuhan dan pertimbangan level kamu. Hasilnya, perancangan course plan kamu juga akan menjadi lebih maksimal.

    Tenaga pengajar NLEC yang ramah dan interaktif juga mendukung nuansa belajar yang lebih hidup. Rata-rata tenaga pengajar NLEC didominasi tingkatan N2 JLPT atau setara dengan advanced level. Untuk membuat kelas lebih kondusif, kapasitas kelas dibuat maksimal 8 orang dengan konsep ruangan minimalis modern, ber-AC, dan tentunya lengkap fasilitas internet. Siswa juga akan menerima buku teks, kartu siswa, rapor, dan sertifikat telah lulus program.

    Opsi Pembayaran Perbulan Dengan Program Cicilan Danacita

    NLEC dan Danacita telah bekerjasama secara resmi untuk memberikan solusi pembiayaan kuliah di NLEC. Danacita adalah perusahaan teknologi finansial yang memiliki misi untuk memperluas akses pendidikan di Indonesia melalui pembiayaan pendidikan tinggi yang terjangkau.

    Bersama Danacita, kamu bisa melanjutkan pendidikanmu di di NLEC tanpa khawatir dengan kendala biaya. Berikut adalah beberapa alasan kenapa kamu harus mengajukan cicilan kuliah di NLEC dengan Danacita:

    1. Danacita telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), juga tersertifikasi ISO 27001, sehingga keamanan data-mu terjamin
    2. Danacita adalah partner resmi dari NLEC, jadi pembayaran biaya pendidikan-mu akan langsung ke NLEC
    3. Pengajuan tanpa DP atau jaminan apapun
    4. Proses pengajuan dilakukan 100% Online
    5. Waktu pemrosesan maksimal 3 hari kerja
    6. Bebas melakukan pelunasan lebih awal tanpa penambahan biaya apapun.
    [SEO]

    📞 Klik banner di atas untuk jadwalkan ngobrol santai dengan Tim Danacita

    Yuk Subscribe Danacita!

    Dapatkan beragam tutorial, insight dan tips menarik langsung melalui email kamu. Dengan melakukan subscribe berarti kamu telah membaca dan menyetujui seluruh kebijakan privasi Danacita.

    Subscribe Danacita!

    Also tagged with

    Rekomendasi Kursus NLEC
    Default Avatar

    Written By

    Rudi Patria