Credit: Pexels.com
Daftar isi
Full Stack Developer adalah istilah yang sudah tidak asing lagi bagi orang yang berkecimpung di dunia pemrograman (programming) maupun profesional yang bekerja perusahaan yang berbasis teknologi. Yuk cari tahu di sini apa saja bahasa pemrograman yang menjadi andalan seorang full stack developer!
Apa itu Full Stack Developer?
Full Stack Developer merupakan sebuah profesi developer yang mengelola dua sisi penting sekaligus dalam sebuah website atau aplikasi, yaitu server side dan client side. Peran server side dikerjakan oleh back-end, sedangkan peran client side dikerjakan oleh front-end. Tanggung jawab utama dari Full Stack Developer adalah merancang dan membuat aplikasi atau situs secara keseluruhan dengan melakukan konversi desain atau prototype yang dibuat oleh UX dan UI Designer menjadi bentuk kode pemrograman. Jika penampilan aplikasi atau situs dirasa sudah memenuhi apa yang diinginkan, mereka akan melanjutkannya dengan membangun bagian server side. Full Stack Developer juga harus memastikan aplikasi atau situs dapat berjalan secara optimal, responsif, dan tanpa gangguan dimanapun user mengaksesnya.
Baca juga: 4 Rekomendasi Bootcamp Full Stack Developer 2022
Keuntungan Menjadi Full Stack Developer
- Permintaan Jumlah Tenaga Kerja yang Cenderung Meningkat
Peningkatan kebutuhan profesi ini terjadi karena tingginya tuntutan perusahaan untuk terus mengikuti perkembangan dunia digital dan bertumbuhnya jumlah startup yang masif
- Peluang Kerja Lebih Banyak
Seorang Full Stack Developer adalah seorang developer yang mampu mengerjakan front-end maupun back-end sekaligus sehingga tidak banyak orang yang bisa melakukannya. Kebanyakan developer hanya menguasai bagian front-end saja atau back-end saja. Jadi, seorang Full Stack Developer memiliki daya tawar yang tinggi karena perusahaan sudah pasti akan lebih membutuhkannya
- Bayaran yang Cukup Tinggi
Seorang Full Stack Developer dengan segala kemampuannya tentu akan bisa bernegosiasi lebih banyak dalam hal gaji. Semakin besar tanggung jawab dan skill yang dimiliki, maka sudah pasti gajinya akan menjadi semakin besar
- Banyaknya Kesempatan untuk Mendapatkan Multiple Job
Profesi ini memberikan kesempatan untuk bisa menghasilkan penghasilan tambahan seperti menjadi seorang freelancer dalam jasa pembuatan aplikasi atau website
Coding Language Andalan Full Stack Developer
Coding language atau bahasa pemrograman full stack developer ada banyak jenisnya. Beberapa rekomendasi coding language full stack developer yang bisa dipelajari bagi pemula adalah sebagai berikut:
- HTML (Hyper Text Markup Language) yang merupakan struktur dasar dari sebuah konten website
- CSS (Cascading Style Sheets) merupakan sebuah bahasa pemrograman full stack developer yang berperan mengontrol tampilan HTML pada halaman website
- JavaScript yang memungkinkan untuk melakukan lebih banyak interaktivitas, animasi kompleks, dan mengembangkan perangkat lunak aplikasi dalam lingkungan komputasi lintas platform
- SQL (Structured Query Language) yang merupakan bahasa pemrograman full stack developer untuk membuat maupun mengolah database dalam sebuah sistem
- Phyton yang menjadi bahasa pemrograman full stack developer interpretative multiguna karena lebih menekankan pada keterbacaan kode agar lebih mudah untuk memahami sintaks
- PHP (Hypertext Preprocessor) yang merupakan bahasa pemrograman server side scripting yang bersifat open source sehingga pengembangan website bisa lebih fleksibel dan pengguna bisa bebas memodifikasi serta mengembangkannya sesuai dengan kebutuhan
Baca juga: Rekomendasi Bootcamp Data Analytics
Mulai Belajar di Bootcamp Full Stack Developer Bersama Danacita
Dengan Danacita, sekarang kamu bisa berkarir mulai berkarir sebagai seorang full stack developer tanpa harus khawatir dengan kendala biaya. Berikut adalah beberapa alasan kenapa kamu harus mengajukan biaya bootcamp full stack developer di Danacita:
- Keamanan transaksi: Danacita telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dan tersertifikasi ISO 27001, sehingga keamanan datamu terjamin
- Partner resmi 90+ lembaga pendidikan dan pelatihan di Indonesia
- Pengajuan tanpa DP (Down Payment) atau jaminan apapun
- Proses pengajuan mudah 100% online, maksimal 3 hari kerja
- Bebas pelunasan lebih awal tanpa biaya apapun
Cara Pengajuan Biaya Bootcamp Full Stack Developer di Danacita
- Kunjungi website Danacita (Daftar disini)
- Klik Ajukan jumlah biaya pendidikan kamu
- Siapkan dokumen yang diperlukan seperti, Bukti tagihan dari dari lembaga pelatihan yang telah bekerjasama dengan Danacita & Slip Gaji/Mutasi Rekening Wali 1 bulan terakhir.
- Pastikan nomor handphone yang didaftarkan (Pelajar & Wali), dapat dihubungi oleh tim verifikasi Danacita.
- Cek status pengajuan di akun Danacita kamu.
Nah, itu tadi merupakan rangkuman mengenai bahasa pemograman yang banyak digunakan oleh full stack developer. Yuk, wujudkan karir impianmu sebagai full stack developer bersama Danacita!